, ,

UII Kembali Masuk THE World University Rankings

Melalui Podcast, Aufanida Ingin Mensyiarkan Ramadan

Ikhtiar Universitas Islam Indonesia (UII) meningkatkan kualitas di banyak aspek, kembali diapresiasi lembaga pemeringkatan bereputasi internasional. Kali ini, UII masuk Times Higher Education World University Rankings (THE WUR) 2024. 

Ini adalah kali kedua bagi UII, setelah tahun lalu juga terdeteksi radar pemeringkatan yang sama. UII berada di urutan 1.501+ dunia bersama 15 kampus lainnya di Indonesia. Dari 15 kampus nasional tersebut, hanya tiga kampus swasta yang masuk. UII adalah salah satunya. Hal ini dikemukakan Shubhi Mahmashony Harimurti, S.S., M.A. selaku Kepala Bidang Akademik dan Organisasi Badan Perencanaan dan Pengembangan (BPP)/Rumah Gagasan/Kantor Keberlanjutan dalam rilis yang dibagikan pada Kamis (26/10).

Dr. Raden Bagus Fajriya Hakim, S.Si., M.Si., Kepala BPP/Rumah Gagasan/Kantor Keberlanjutan UII mengatakan bahwa UII selektif dalam mengikuti pemeringkatan. Tidak semua diikuti demi gengsi. Hanya pemeringkatan yang bermakna saja. Selain THE, Quacquarelli Symonds (QS) WUR adalah lembaga pemeringkatan bermakna lainnya yang dimaksud. 

Pada 26 Oktober 2023 THE WUR meliris peringkat berdasarkan subjek atau rumpun keilmuan. Kali ini, dua rumpun keilmuan yang ada di lingkungan UII masuk peringkat. 

Rumpun Engineering & technology masuk peringkat 1001+ dunia. Hanya 19 kampus nasional yang masuk ke dalam perangkingan rumpun ini. Pada rumpun Business and economics, UII menempati peringkat 801+ dunia, dan hanya 13 kampus nasional yang masuk. 

Secara terpisah, Prof. Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D., Rektor UII menyatakan bahwa pemeringkatan bukanlah tujuan dalam meningkatkan kualitas, tetapi merupakan efek samping. Pemeringkatan THE merupakah salah satu yang bereputasi. Menurutnya, capaian ini adalah penghargaan pihak eksternal yang perlu disyukuri, sebagai barometer untuk terus memacu kemajuan. “Kita bisa rayakan capaian kolektif ini seperlunya dan kembali bekerja dengan niat yang lurus,” pungkasnya. (RS)