UII Fasilitasi Pertemuan Kerja Sama Dengan University of California Davis

Universitas Islam Indonesia (UII) menjadi tuan rumah dalam Partnership Meeting antara University of California Davis, Amerika Serikat dengan beberapa Perguruan Tinggi Dalam Negeri (PTDN) yang mengirimkan mahasiswanya dalam program Indonesian International Students Mobility Awards (IISMA). Acara partnership meeting ini dihadiri oleh para pimpinan fakultas UII, perwakilan IISMA serta perwakilan Kantor Urusan Internasional dari beberapa perguruan tinggi seperti UGM, UNY, UMY hingga UNAIR. Pertemuan berlangsung di GKU Prof. dr. Sardjito, Kampus Terpadu UII pada Senin (17/10).

Dalam sambutannya, Rektor UII, Prof Fathul Wahid, S.T., M.Sc., Ph.D berharap acara ini dapat memperkuat inisiatif dan usaha internasionalisasi yang dilaksanakan setiap perguruan tinggi. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih atas kepercayaan sebagai tuan rumah pada acara tersebut. 

Wakil Ketua Program IISMA 2022, Dr. Andi Rahadian Wijaya menyatakan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu tujuan IISMA yakni memberikan kesempatan berkolaborasi antara Perguruan Tinggi Luar Negeri dan PTDN. “Kami berharap akan ada kolaborasi yang kuat antar kampus sehingga kami sangat mengapresiasi acara ini dan semoga menjadi inovasi untuk acara lain kedepannya.” Ujarnya. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada UII yang telah banyak berkontribusi dalam program IISMA tahun 2022 salah satunya menjadi tuan rumah dalam pelaksanaan seleksi wawancara. 

Di sisi lain, Dr. Anneli Adams selaku Associate Dean, International Programs, UC Davis Continuing and Professional Education menyampaikan bahwa kerja sama internasional dan interkoneksi sangat penting. Hal itulah yang kemudian menjadi misi yang diusung oleh UC Davis khususnya dalam menghubungkan negara melalui sektor ekonomi hingga sumber daya alam. 

Dalam bentuk program pendidikan, sudah banyak hal yang jadi inovasi untuk menghadapi tantangan seperti global change dan teknologi. Ia menegaskan bahwa program pendidikan dan pembangunan manusia merupakan hal yang harus menjadi fokus utama investasi seperti dalam pertukaran budaya melalui IISMA. Tujuan adanya program ini untuk melahirkan pemimpin yang baik dalam lingkungan masyarakat sehingga pemimpin organisasi mampu memiliki skill yang dibutuhkan. “Saya menantikan aspirasi Anda sebagai bentuk inovasi kerja sama kita dan menjadikan UC Davies sebagai partner.” Ujarnya.

Adapun tawaran kerja sama yang diajukan oleh UC Davis meliputi desain program riset akademik untuk dengan 3 fokus utama yakni Global Study Program, Global Research Experience in Advanced Technologies (GREAT), dan Short Term Experimental Learning Programs. Selain itu, UC Davis juga menawarkan tiga program lain yakni persiapan untuk studi S2 baik di UC Davis maupun kampus lainnya, International Youth Programs hingga Go Over Study Skills and High School Programs. 

Dari pihak UII sendiri, terdapat beberapa program kerja sama yang ditawarkan yakni joint research, pertukaran mahasiswa, gelar ganda, tailored mobility program dengan program mobilitas yang didesain bersama hingga Visiting Professor. (AP/ESP)