Puncak Milad Ke-26 FMIPA UII Berlangsung Semarak

Mindset

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam Universitas Islam Indonesia (FMIPA UII) menggelar acara puncak Miladnya yang ke-26 secara virtual pada Minggu (14/11). Sebelumnya, telah digelar berbagai kegiatan dalam rangka menyemarakkan Milad kali ini. Beberapa di antaranya adalah pengabdian masyarakat, lomba jingle unit serta rangkaian lomba olahraga meliputi bulu tangkis, tenis meja, fun bike, dan lomba sepeda lambat.

Selain itu, FMIPA UII juga menggelar pengajian akbar bersama Habib Husein Ja’far Al-Hadar dan sarasehan online bersama Rektor UMY Dr. Ir. Gunawan Budiyanto, M.P. FMIPA UII pada perayaan Miladnya juga melaksanakan anjangsana ke sembilan tokoh pendiri FMIPA UII serta memberikan penghargaan untuk segenap civitas akademika di FMIPA UII.

Dekan FMIPA UII Prof. Riyanto, S.Pd., M.Si., Ph.D. menyampaikan rasa syukurnya atas pencapaian FMIPA UII selama 26 tahun berdiri. Memulai dengan hanya tiga program studi pada 1995/1996, FMIPA UII telah berkembang dan saat ini memiliki sembilan program studi.

“Banyak capaian yang sudah kita peroleh di tahun ini, kita mendapatkan akreditasi unggul untuk D-3 Analis Kimia dan Profesi Apoteker. Kita juga kembali mendapat legalitas ISO 9001 dari QS-Cert. Selain itu prestasi mahasiswa juga tak kalah membanggakan di bidang PKM”, terang Prof. Riyanto.

Prof. Dr. Chairil Anwar yang merupakan tokoh pendiri FMIPA UII pada kesempatan yang sama juga menyampaikan hal senada. “Saya kira, kita yang pada awal-awal tahun 95 telah diberikan kepercayaan untuk mengasuh Fakultas FMIPA ini menjadi sangat berbangga hati dan berbahagia akan perkembangan FMIPA UII ke 26 ini”, terang Prof. Chairil. Ia juga menyebut perkembangan ini tak lepas dari kesungguhan hati dan dedikasi para pimpinan dan seluruh civitas akademika.

Acara berlanjut pada pengumuman penghargaan kepada civitas akademika FMIPA UII, pembagian doorprize dan pengumuman beasiswa terpilih untuk mahasiswa FMIPA UII. Beasiswa meliputi beasiswa mahasiswa berprestasi dan beasiswa penggerak kepemimpinan dalam bentuk uang pembinaan senilai satu juta rupiah. (IAA/RS)

 

Penghargaan-penghargaan dalam rangka Milad FMIPA UII Ke-26:

JUARA PENULISAN BUKU FMIPA UII
1. Panduan Streaming Youtube dengan Aplikasi OBS dan ZOOM (untuk Sistem Operasi Windows) oleh Istyarto Damarhati, S.Si. & Irvan Rizkiansyah, S.Pd.
2. Kesehatan dan Keselamatan Kerja di Laboratorium Farmasi oleh Latifah Nurhidayanti, Nangim Khasanah, Nuraini Yuliawati dan Putri Novitasari.

PENGHARGAAN DOSEN INSPIRATIF
– Dosen Inspiratif Jurusan Statistika: Dr. R.B. Fajriya Hakim, M.Si.
– Dosen Inspiratif Jurusan Kimia: Eudy Syah Putra, Ph.D.
– Dosen Inspiratif Jurusan Farmasi: Dr. Apt. Farida Haryati, M.Si,

PENGHARGAAN PENDIRI FMIPA UII
– Prof. Dr. Chairil Anwar
– Dra. Apt. Suparmi, M.Si.

LIFE ACHIEVEMENT APPRECIATION
– Juru kunci Gunung Merapi: Asihono (Asih)

PENGHARGAAN UNIT TERBAIK
1. Unit Akademik
2. Unit Sumber Daya Manusia
3. Unit Program Studi Sarjana

PENGHARGAAN LABORATORIUM TERBAIK
1. Laboratorium Microtiching Kimia dan Laboratorium Mikrobiologi
2. Laboratorium Riset (Farmasi)

PENGHARGAAN LABORAN TERBAIK
1. Yon Haryanto, S.TP
2. Riyanto, A.Md
3. Aprisilia Risky Wijaya, S.TP

PENGHARGAAN TENDIK TERBAIK
1. Ahmad Rossy Cendana, A.Md,
2. Istyarto Damarhati, S.Pd. Si,
3. Irvan Rizkiansyah, S.Pd.

PENGHARGAAN TENDIK TERFAVORIT
1. Kuntoro Haryanto, A.Md,

PENGHARGAAN LABORAN TEFAVORIT
1. Nangim Khasanah, A.Md,

 

Perlombaan dalam rangka Milad FMIPA UII Ke-26

JUARA LOMBA BADMINTON GANDA
1. Prof. Riyanto & Riyanto, A.Md,
2. Ceccep Syaban & Rizal Pratama Putra
3. Deddy Sugiarto & Muhadjir

JUARA LOMBA SEPEDA LAMBAT
1. Hadi Ansory
2. Hari Syaida
3. Makli Dimas Astriyanto

JUARA LOMBA TENIS MEJA GANDA
1. Rokhim & Ilyas Gistiyana
2. Puji Purnomo & Indriyani
3. Lindung Prastia Kurniawan & Sista Werdyani

JUARA LOMBA JINGLE UNIT FMIPA UII
1. Unit Laboran Lantai 1
2. Unit Laboran Lantai 2
3. Unit (Divisi) Akademik

PENILAIAN WEBSITE TERBAIK
1. Jurusan Kimia UII (chemistry.uii.ac.id)
2. Jurusan Farmasi UII (pharmacy.uii.ac.id)
3. Fakultas MIPA UII (science.uii.ac.id)