Doktor Ilmu Ekonomi

Fakultas Bisnis dan Ekonomika
Program Studi Ilmu Ekonomi Program Doktor

Rekognisi Global Untuk Calon Doktor Ekonom Profesional

PSIE-PD FBE UII berdiri pada 6 Juli 2000, saat ini menawarkan dua konsentrasi bidang studi: Konsentrasi Ilmu Ekonomi, dan Konsentrasi Akuntansi.

Konsentrasi Ilmu Ekonomi memiliki 2 kekhususan: Ekonomi Islam dan Kebijakan Publik.

Konsentrasi Akuntansi memiliki 4 kekhususan: Akuntansi Keuangan, Sistem Informasi, Akuntansi Sektor Publik, dan Auditing.

Pada tahun penyelenggaraan ke 17, Desember 2017, PDIE FBE UII mendapatkan akreditasi A berdasarkan SK BAN PT No. 5209/SK/BAN-PT/Akred/D/XII/2017. Pada tahun penyelenggaraan ke 22, Desember 2022, PDIE FBE UII mendapatkan akreditasi Baik Sekali berdasarkan SK LAMEMBA No. 079/DE/A.5/AR.10/XII/2022.

Sampai dengan September 2022 PSIE-PD telah meluluskan 113 doktor yang mayoritas merupakan dosen di berbagai perguruan tinggi negeri maupun swasta di Indonesia.

PSIE-PD FBE UII saat ini merupakan salah satu mitra lembaga pemberi beasiswa LPDP dan BPI, sehingga setiap calon mahasiswanya yang berlatar belakang dosen yang memiliki NIDN berhak mengajukan beasiswa pendidikan doktor dari kedua lembaga tersebut.

Sebagian besar lulusan sudah memiliki publikasi ilmiah di jurnal internasional bereputasi dan karya lainnya pada saat diwisuda, sehingga sangat mendukung dalam pengembangan karir mereka di tempat pengabdian masing-masing.

Visi
Menjadi Program Studi Ilmu Ekonomi Program Doktor di bidang kajian Ekonomi Islam yang bereputasi internasional serta menghasilkan lulusan berkarakter rahmatan lil’alamin dan berkomitmen pada keunggulan di bidang pendidikan, penelitian, pengabdian kepada masyarakat, dan dakwah Islamiyah.

Misi
1) Menyelenggarakan pendidikan dan pengajaran Doktor Ilmu Ekonomi yang berkualitas dengan pendekatan yang mengintegrasikan wahyu dan IPTEKS (Ilmu Ekonomi dan Keuangan, Teknologi dan Seni Budaya).
2) Menyelenggarakan penelitian yang interdisipliner dan memanfaatkan metode empiris terkini dan komprehensif untuk menghasilkan karya ilmiah yang original dan diakui secara nasional dan internasional dalam rangka kemajuan Ilmu Pengetahuan, Teknologi, Seni budaya, dan Da’wah (IPTEKSD).
3) Mengabdikan segenap kemampuan dalam IPTEKSD untuk melayani masyarakat luas dalam rangka menjadi rahmat bagi semesta alam (rahmatan lil ‘ālamīn).
4) Menerapkan prinsip-prinsip good governance Islami dalam mengelola organisasi program pendidikan Doktor bidang ekonomi dan keuangan.

Kurikulum dan sistem pembelajaran di PSIE-PD FBE UII dirancang sedemikan rupa sehingga tujuan-tujuan yang sudah digariskan dapat tercapai dan, utamanya, setiap mahasiswa mampu menyelesaikan studi dalam waktu antara 3-4 tahun. Kurikulum terdiri atas dua bagian yaitu 1 bulan persiapan dan kurikulum utama..

Struktur kurikulum seperti ini diyakini akan mampu menghasilkan lulusan dengan kualitas tinggi yang merupakan target utama dari program ini.

Dalam 1 bulan persiapan mahasiswa menempuh 3 matakuliah dengan tujuan penyegaran kembali (refreshing) sehingga mereka siap untuk mengambil mata kuliah utama. Mata kuliah persiapan ini tidak diperhitungkan SKS-nya dan terdiri dari: (1) Statiska / Matematika, (2) Akuntansi / Teori Ekonomi Mikro, dan (3) Teori Ekonomi / Teori Ekonomi Makro.

Dalam Kurikulum Inti mahasiswa menempuh pembelajaran teori hanya dalam 2 semester. Mata kuliah yang wajib diambil terdiri dari 3 Mata Kuliah Dasar, 2 Mata Kuliah Alat, dan 3 Mata Kuliah Konsentrasi. Setelah itu mahasiswa harus menulis disertasi dan memublikasikan karya ilmiah yang diselenggarakan secara terstruktur menurut semester selama 3-4 semester. Sehingga secara teori mahasiswa dapat menyelesaikan studi dalam 6 semester (3 tahun).

Struktur Mata Kuliah

Jalur Reguler

  1. Kosentrasi Ilmu Ekonomi
Kode Nama Mata Kuliah Bobot sks
Semester 1
DIE103 Filsafat Ilmu dan Metodologi Penelitian Ekonomi 3
DIE102 Ekonomika Mikro Lanjutan II 3
DIE101 Ekonomika Makro Lanjutan II 3
DIE901 Kajian Pustaka Sistematis Ekonomi Islam
DIE902 Kajian Pustaka Sistematis Kebijakan Publik 3
Jumlah sks semester 1 12
Semester 2
DIE904 Kajian Empirik Ekonomi Islam
DIE905 Kajian Empirik Kebijakan Publik 3
DIE201 Alat Analisis Penelitian Ekonomi 3
DIE210 Ujian Kualifikasi 1
Jumlah sks semester 2 7
Semester 3
DIE320 Proposal Disertasi 4
DIE230 Ujian Proposal Disertasi 2
Jumlah sks semester 3 6
Semester 4
DIE410 Analisis Data 4
DIE110 Colloquium 1 2
DIE420 Penulisan Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 2
Jumlah sks semester 4 8
Semester 5
DIE430 Seminar Hasil Penelitian 4
Jumlah sks semester 5 4
Semester 6
DIE510 Ujian Tertutup 4
DIE640 Ujian Terbuka/Manuskrip diterima di JIB SJR>0,1. 2
Jumlah sks semester 6 6
Jumlah sks total 43

2. Kosentrasi Akuntansi

Kode Nama Mata Kuliah Bobot sks
Semester 1
DIE104 Filsafat Ilmu dan Metodologi Penelitian Akuntansi 3
DIE106 Teori Ekonomi Lanjutan 3
DIE105 Teori Akuntansi 3
DIE903 Kajian Pustaka Sistematis 3
Jumlah sks semester 1 12
Semester 2
DIE910 Kajian Literatur Bidang Akuntansi Keuangan 3
DIE911 Kajian Literatur Bidang Akuntansi Sektor Publik
DIE912 Kajian Literatur Bidang Auditing
DIE913 Kajian Literatur Bidang Sistem Informasi
DIE203 Alat Analisis Penelitian Akuntansi 3
DIE210 Ujian Kualifikasi 1
Jumlah sks semester 2 7
Semester 3
DIE320 Proposal Disertasi 4
DIE230 Ujian Proposal Disertasi 2
Jumlah sks semester 3 6
Semester 4
DIE410 Analisis Data 4
DIE110 Colloquium 1 2
DIE420 Penulisan Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 2
Jumlah sks semester 4 8
Semester 5
DIE430 Seminar Hasil Penelitian 4
Jumlah sks semester 5 4
Semester 6
DIE510 Ujian Tertutup 4
DIE640 Ujian Terbuka/Manuskrip diterima di JIB SJR>0,1. 2
Jumlah sks semester 6 6
Jumlah sks total 43

 

Jalur Publikasi

1. Kosentrasi Ilmu Ekonomi

Kode Nama Mata Kuliah Bobot sks
Semester 1
DIE103 Filsafat Ilmu dan Metodologi Penelitian Ekonomi 3
DIE102 Ekonomika Mikro Lanjutan II 3
DIE101 Ekonomika Makro Lanjutan II 3
DIE901 Kajian Pustaka Sistematis Ekonomi Islam
DIE902 Kajian Pustaka Sistematis Kebijakan Publik 3
Jumlah sks semester 1 12
Semester 2
DIE904 Kajian Empirik Ekonomi Islam
DIE905 Kajian Empirik Kebijakan Publik 3
DIE201 Alat Analisis Penelitian Ekonomi 3
DIE220 Proposal Publikasi (ujian kualifikasi) 2
Jumlah sks semester 2 8
Semester 3
DIE330 Publikasi di Jurnal Internasional 5
Jumlah sks semester 3 5
Semester 4
DIE421 Publikasi Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 1 6
Jumlah sks semester 4 6
Semester 5
DIE520 Publikasi Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 2 6
Jumlah sks semester 5 6
Semester 6
DIE620 Naskah Disertasi 4
DIE630 Ujian Disertasi 2
DIE641 Ujian Terbuka Disertasi 0
Jumlah sks semester 6 6
Jumlah sks total 43

2. Kosentrasi Akuntansi

Kode Nama Mata Kuliah Bobot sks
Semester 1
DIE104 Filsafat Ilmu dan Metodologi Penelitian Akuntansi 3
DIE106 Teori Ekonomi Lanjutan 3
DIE105 Teori Akuntansi 3
DIE903 Kajian Pustaka Sistematis 3
Jumlah sks semester 1 12
Semester 2
DIE910 Kajian Literatur Bidang Akuntansi Keuangan 3
DIE911 Kajian Literatur Bidang Akuntansi Sektor Publik
DIE912 Kajian Literatur Bidang Auditing
DIE913 Kajian Literatur Bidang Sistem Informasi
DIE203 Alat Analisis Penelitian Akuntansi 3
DIE220 Proposal Publikasi (ujian kualifikasi) 2
Jumlah sks semester 2 8
Semester 3
DIE330 Publikasi di Jurnal Internasional 5
Jumlah sks semester 3 6
Semester 4
DIE421 Publikasi Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 1 6
Jumlah sks semester 4 6
Semester 5
DIE520 Publikasi Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 2 6
Jumlah sks semester 5 6
Semester 6
DIE620 Naskah Disertasi 4
IE630 Ujian Disertasi 2
DIE641 Ujian Terbuka Disertasi 0
Jumlah sks semester 6 6
Jumlah sks total 43

 

Jalur Penelitian

1. Kosentrasi Ilmu Ekonomi

Kode Nama Mata Kuliah Bobot sks
Semester 1
DIE902 Kajian Pustaka Sistematis Kebijakan Publik 3
DIE901 Kajian Pustaka Sistematis Ekonomi Islam
DIE202 Metode Penelitian Ekonomi 3
DIE110 Colloquium 1 2
Jumlah sks semester 1 8
Semester 2
DIE320 Proposal Disertasi 4
DIE230 Ujian Proposal Disertasi

(Ujian Kualifikasi)

2
Jumlah sks semester 2 6
Semester 3
DIE310 Colloqium 2 2
DIE330 Publikasi di Jurnal Internasional 5
Jumlah sks semester 3 7
Semester 4
DIE411 Analisis Data Penelitian 6
DIE430 Seminar Hasil Penelitian 4
Jumlah sks semester 4 10
Semester 5
DIE510 Ujian Tertutup 4
Jumlah sks semester 5 4
Semester 6
DIE610 Ujian Terbuka 2
DIE640 Publikasi Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 6
Jumlah sks semester 6 8
Jumlah sks total 43

 

2. Kosentrasi Akuntansi

Kode Nama Mata Kuliah Bobot sks
Semester 1
DIE910 Kajian Literatur Bidang Akuntansi Keuangan 3
DIE911 Kajian Literatur Bidang Akuntansi Sektor Publik
DIE912 Kajian Literatur Bidang Auditing
DIE913 Kajian Literatur Bidang Sistem Informasi
DIE204 Metode Penelitian Akuntansi 3
DIE110 Colloquium 1 2
Jumlah sks semester 1 8
Semester 2
DIE320 Proposal Disertasi 4
DIE230 Ujian Proposal Disertasi (Ujian Kualifikasi) 2
Jumlah sks semester 2 6
Semester 3
DIE310 Colloqium 2 2
DIE330 Publikasi di Jurnal Internasional 5
Jumlah sks semester 3 7
Semester 4
DIE411 Analisis Data Penelitian 6
DIE430 Seminar Hasil Penelitian 4
Jumlah sks semester 4 10
Semester 5
DIE510 Ujian Tertutup 4
Jumlah sks semester 5 4
Semester 6
DIE610 Ujian Terbuka 2
DIE640 Publikasi Artikel di Jurnal Internasional Bereputasi 6
Jumlah sks semester 6 9
Jumlah sks total 43

Hampir semua lulusan PSIE-PD FBE UII berlatar belakang akademisi dan setelah lulus mereka segera mengalami peningkatan karir baik dalam jabatan struktural maupun jabatan fungsional sebagai akademisi. Mahasiswa yang sebelum lulus kebetulan belum menjadi tenaga akademis, setelah lulus dapat dengan mudah diterima sebagai tenaga akademis di berbagai perguruan tinggi negeri maupun swasta, lantaran kebutuhan tenaga akademis bergelar doktor masih sangat banyak. Sebagai gambaran, proporsi dosen yang bergelar doktor di semua program studi di lingkungan fakultas ekonomi perguruan tinggi swasta di Indonesia rata-rata masih di bawah 30%, masih jauh di bawah angka minimal yang dianggap memadai bagi program studi untuk dapat meraih akreditasi kategori unggul, 50%.

Selain itu, terbuka peluang yang lebar bagi lulusan PSIE-PD FBE UII untuk menjadi konsultan, peneliti, dan analis di bidang bisnis, keuangan dan ekonomi, baik secara mandiri maupun melalui lembaga, di tingkat nasional maupun internasional.

Kualifikasi Calon Mahasiswa

  • Lulusan S2 dari berbagai bidang ilmu
  • Indeks Prestasi Kumulatif pada jenjang S1 minimal 2.75 dan jenjang S2 minimal 3.25.
  • Memiliki skor TPA 550 dan TOEFL 500
  • Lolos wawancara bidang akademik dan psikologi

Syarat Pendaftaran

  • Melampirkan copy ijazah S2 dan S1 yang sudah dilegalisir
  • Melampirkan copy transkrip yang sudah dilegalisir
  • Melampirkan copy skor TPA dan TOEFL
  • Menyerahkan paper akademik rencana disertasi (10-15 halaman 2 spasi)
  • Melampirkan 2(dua) surat rekomendasi dari orang yang bisa memberikan penilaian kemampuan akademik calon
  • Melampirkan daftar karya ilmiah yang pernah dipublikasikan dan sertakan satu karya yang dianggap terbaik

Waktu Pendaftaran

  • Membuka 2 intake pendaftaran
  • Pendaftaran dibuka setiap saat sepanjang tahun:
    • pendaftaran untuk intake semester ganjil ditutup 30 Juni
    • pendaftaran untuk intake semester genap ditutup 31 Desember.
  • Ujian saringan masuk diselenggarakan setiap semester.

PROSEDUR PENDAFATARAN

Pendaftaran Periode I : Maret – Juni

Pendaftaran Periode II : September – Desember

Alur Pendaftaran :

  • Membuat NIU di admisi.uii.ac.id
  • Membeli formulir pendaftaran di admisi.uii.ac.id
  • Membayar biaya pendaftaran dan test TPA sebesar Rp 1.500.000,-sesuai dengan nomor tagihan saat membeli formulir
  • Cetak kartu ujian di admisi.uii.ac.id
  • Hubungi admin Program Magister dan Doktor untuk pelaksanaan ujian seleksi TPA (Test Potensi Akademik), test wawancara dan psikotest (0813 2878 9856)

Admisi Program Doktor dan Magister

No Hp : 0813 2878 9856

Detail informasi biaya studi, klik di sini.

Belum ada.

Dosen Tetap

01 Prof. Dr. Edy Suandi Hamid, M.Ec. 16 Prof. Dr. Hadri Kusuma, MBA.
02 Prof. Jaka Sriyana, SE., M.Si., Ph.D. 17 Prof. Dr. Drs. Nur Feriyanto, M.Si
03 Prof. Dr. Muafi, SE., M.Si. 18 Prof. Drs. Agus Widarjono, MA., Ph.D.
04 Drs. Achmad Sobirin, MBA., Ph.D., Ak. 19 Drs. Asmai Ishak, M.Bus., Ph.D.
05 Dr. Zaenal Arifin, M.Si. 20 Dr. Kumala Hadi, MS.
06 Drs. Akhsyim Afandi, M.Sc., Ph.D. 21 Dr. Unggul Priyadi, M.Si.
07 Drs. Anas Hidayat, MBA., Ph.D. 22 Arif Hartono, SE., M.HRM., Ph.D.
08 Drs. Achmad Tohirin, MA., Ph.D. 23 Drs. Dekar Urumsyah, SE., M.Com(IS)., Ph.D
09 Hendi Yogi Prabowo, SE., MForAcc., Ph.D. 24 Johan Arifin, SE, M.Si, Ph.D.
10 Dr. Sahabudin Sidiq, MA. 25 Anjar Priyono, SE, M.Si, Ph.D.
11 Abdul Hakim, SE, MEc, Ph.D. 26 Arief Rahman, SE, M.Com, Ph.D.
12 Dr. Sutrisno, M.M. 27 Yuni Nustini, Dra., MAFIS., Ak., Ph.D.
13 Ataina Hudayati, Dra., M.Si., Ak., Ph.D 28 Ayu Chairina Laksmi, SE., M.Sc., Ph.D.
14 Arif Hartono, SE., M.Ec., Ph.D. 29 Dr. Eko Atmaji, Drs., M.Ec.
15 Abdul Moin, SE., M.B.A., Ph.D.

Dosen Tidak Tetap

01 Prof. Dr. Abdul Ghafar Ismail 04 Prof. Dr. Chairil Anwar
02 Prof. Dr. M. Irhas Effendi, SE., M.Si. 05 Prof. Dr. Heru Kurnianto Tjahjono, M.M.
03 Prof. Dr. Musa Asy’arie

Situs web Program Doktor Ilmu Ekonomi, klik di sini.

Berpikir untuk mempelajari disiplin ilmu lainnya?
UII menawarkan berbagai pilihan program pendidikan yang mencakup 1 program diploma (D3), 3 program sarjana terapan, 26 program sarjana, 12 program magister, 5 program doktor, dan 3 program profesi dengan beragam disiplin ilmu di bidang bisnis, ekonomi, sosial, hukum, teknik, matematika, ilmu pengetahuan alam, farmasi, kedokteran dan masih banyak lagi.

Sangkalan: Informasi ini berlaku untuk pendaftaran Tahun Akademik 2024/2025 dan sewaktu-waktu dapat berubah menyesuaikan kebijakan Universitas Islam Indonesia

Gelar & Strata
Dr.Doktor (S3)
Durasi Studi
7 semester (perkiraan studi penuh waktu)
Kampus
Gedung Ace Partadiredja
Kampus Condongcatur
Ring Road Utara, Condongcatur, Depok
Sleman, Yogyakarta 55283
Akreditasi
Akreditasi Nasional :
❯ Baik Sekali (LAMEMBA No. 079/DE/A.5/AR.10/XII/2022)

Bergabung dengan UII dan kembangkan potensimu dengan mempelajari disiplin ilmu yang sesuai dengan minat dan rencana kariermu

Informasi Penerimaan
Mahasiswa Baru UII

(0274) 898444 Ekstensi 1234

Foreign Applicants?

Are you a foreign applicant and want to study at UII by attending regular programs using Bahasa Indonesia? Find information about requirements and procedures via the links below: