Pentingnya Bekerja dengan Ikhlas dan Benar
Direktorat Pendidikan dan Pengembangan Agama Islam (DPPAI) UII menyelenggarakan kegiatan Pengajian bagi para Satpam yang bertugas di lingkungan kampus UII. Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menumbuhkan etos kerja yang lebih baik sesuai dengan landasan nilai-nilai keislaman.
Pengajian bagi para Satpam UII ini diselenggarakan pada Senin (1/10), di Ruang Audiovisual Gedung Moh.Hatta Kampus Terpadu UII, dengan menghadirkan pemateri Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Keagamaan & Alumni, Dr. Drs. Rohidin, S.H., M.Ag. dan Dosen Fakultas Hukum UII, Ery Arifudin, S.H., M.H.
Disampaikan Ery Arifudin, dalam meningkatkan etos kerja yang baik harus bekerja dengan hati, hati yang ikhlas dan shawab (benar). Sebagaimana firman Allah [QS Al-An’am (6) : 135] “Katakanlah : “Hai kaumku, berbuatlah sepenuh kemampuanmu” dan [QS An-Naml : 88] “Sesungguhnya Allah Maha mengetahui apa yang kamu kerjakan”.
Etos kerja islami menurut Ery Arifudin yakni adanya keterkaitan individu terhadap Allah, mempunyai hubungan baik dengan relasinya, berusaha dengan cara yang halal dalam seluruh jenis pekerjaan, tidak melakukan pekerjaan yang mendurhakai Allah, dan professionalisme dalam setiap pekerjaan. Point-point penting ini yang menurutnya perlu ditanamkan pada diri masing-masing individu.
Sementara Rohidin dalam materinya menekankan sinergitas UII di masa yang akan datang. Dalam mencapai sebuah sinergitas yang lebih baik tidak lepas dari peran para Satpam di lingkungan UII.
Dalam materinya, Rohidin mengutip kalam Allah pada [QS. Ibrahim (14) : 24-26] yang artinya: “Tidakkah kamu perhatikan bagaimana Allah telah membuat perumpamaan kalimat yang baik seperti pohon yang baik, akarnya teguh dan cabangnya (menjulang) ke langit, (QS. 14:24) pohon itu memberikan buahnya pada setiap musim dengan seizin Rabbnya.
Allah membuat perumpamaan-perumpamaan itu untuk manusia supaya mereka selalu ingat. (QS. 14:25) Dan perumpamaan kalimat yang buruk seperti pohon yang buruk, yang telah dicabut dengan akar-akarnya dari permukaan bumi, tidak dapat tetap (tegak) sedikit pun. (QS. 14:26)”
Menurut Direktur DPPAI UII, Dr. Aunur Rohim Faqih, S.H., M.Hum., kegiatan pengajian ini kedepan rencananya akan kembali diselenggarakan bagi Cleaning Service di lingkungan UII.