,

Pelajari Pola Pengembangan Akademik, UNSUR Cianjur Kunjungi UII

Dekan Fakultas Teknik Universitas Suryakancana (UNSUR) Cianjur beserta jajarannya pada Rabu (3/5) mengadakan studi banding ke Universitas Islam Indonesia Yogyakarta. Kunjungan tersebut sebagaimana disampaikan pimpinan rombongan yang juga merupakan Dekan Fakultas Teknik UNSUR Dr. Ali Subhan, S.T.,S.H.,M.T. akan fokus pada beberapa bidang seperti pola pengambangan akademik, kemahasiswa dan penelitian.

UNSUR menurut Ali Subhan masih perlu mempunyai rujukan karena baru berdiri pada tahun 2001 sehingga masih sangat muda, oleh karena itu kunjungan ke UII dinilai sangat cocok karena UII sudah jauh lebih dulu berdiri. Oleh karena itu, Ia berharap kepada para pimpinan UII dapat membantu dan memberikan penjelasan dengan sedetail-detailnya terkait hal-hal yang ditanyakan oleh pihak UNSUR.

Sebagai tindak lanjut dari agenda studi banding tersebut, kedua pihak berharap ke depan dapat menjalin kerjasama dan ditandai dengan penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) baik di bidang pengembangan akademik, kegiatan kemahasiswaan, penelitian, dan kerjasama lainnya.

Wakil Rektor III UII Ir. Agus Taufiq, M.Sc. yang awalnya diwakilkan oleh Dekan Fakultas Teknologi Industri UII Dr. Drs. Imam Djati Widodo, M.Eng.,Sc. Pada akhir-akhir acara menyempatkan hadir menyapa delegasi dari UNSUR. Selain Dekan FTI dan juga Wakil Rektor III, hadir juga beberapa pejabat dari Rektorat dan Fakultas Teknologi Industri (FTI) dan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP).

Ir. Agus menyambut baik kunjungan delegasi UNSUR, Ia menyampaikan bahwa kondisi UII saat ini baik di kalangan mahasiswa maupun dosen sedang meraih banyak prestasi baik di level nasional maupun internasional. Namun untuk meraih hal tersebut memang banyak usaha dan biaya yang dibutuhkan, termasuk memberikan penghargaan kepada mahasiswa maupun dosen yang berprestasi sehingga memacu mahasiswa dan dosen lainnya.

Ia berharap pihak UII juga dapat berkunjung ke UNSUR sehingga dapat tetap terjalin Antara kedua pihak. Selain itu juga dapat membuka peluang-peluang kerjasama misalkan kerjasama dalam penerbitan jurnal, pertukaran mahasiswa, dan sebagainya.