Pameran Buku di Perpustakaan UII Ramai Pengunjung
Direktorat Perpustakaan Universitas Islam Indonesia (UII) mengadakan event tahunan Pameran dan Bazar Buku 2019. Event bertema “Literasi Informasi Membangun Negeri” ini diadakan dari tanggal 16 sampai 20 Desember 2020 di selasar Gedung Perpustakaan UII. Kegiatan ini tidak terbatas hanya pameran dan bazar buku saja tetapi juga dimeriahkan dengan pojok tanaman hias, aneka kerajinan, dan juga pernak-pernik. Direktur Perpustakaan UII, Joko Sugeng Prianto, SIP., M.Hum. menjelaskan bahwa latar belakang diadakannya pameran ini adalah ingin mengenalkan perpustakaan lebih dekat kepada para pengunjung atau pemustaka.
“Kami ingin mendekatkan perpustakaan kepada pemustaka oleh karena itu kami tidak membatasi pameran ini hanya menyediakan buku saja melainkan ada kuliner dan tanaman hias. Tujuannya supaya pemustaka yang hobi tanaman dan suka kuliner tertarik datang ke sini. Hal ini dilakukan agar pemustaka merasa enjoy dan pameran ini dapat sebagai ajang refreshing, dengan harapan ke depan dapat meningkatkan tingkat kunjungan ke perpustakaan. Harapan lain juga akan timbul rasa bahwa perpustakaan sebagai second home dengan segala fasilitas yang disediakan perpustakaan untuk pemustaka”, katanya.
Dikatakan Joko bahwa pameran ini tidak hanya diperuntukkan bagi civitas akademika saja melainkan juga untuk masyarakat luar karena panitia juga mengundang sekolah-sekolah yang berlokasi dekat dengan kampus UII agar mengunjungi pameran. Hal ini juga sebagai ajang mempromosikan UII kepada sekolah sekolah tersebut.
Buku yang dipamerkan juga beragam dari segala jenis ilmu. Joko mengatakan bahwa untuk menarik pengunjung, pihaknya sengaja mengemas acara sebaik mungkin. “Jadi memang harus dikemas dengan baik supaya dapat menarik pengunjung datang. Saya amati animo berkunjung ke kegiatan pameran dan bazar buku masih kurang mungkin karena pengaruh era digitalisasi yang serba mudah bila ingin memesan barang termasuk buku dan sebagainya dapat melalui gadget, pesanan diantar ke pemesan sehingga pembeli tidak perlu datang ke tempat penjual secara langsung. Untuk promosi juga sudah dilakukan melalui berbagai media melalui media internet, sosial media, videotron dan kanal-kanal yang lain.”, imbuhnya.
Menghadapi era digitalisasi, Direktorat Perpustakaan UII memperbanyak koleksi berbentuk e-resource seperti e-journal, e-book, citation database serta masih banyak lagi yang dapat diakses secara online melalui media komputer jaringan maupun gadget. Pemustaka yang berada di dalam jaringan kampus UII dapat mengakses dengan memanfaatkan SSO (Single Sign On). Namun apabila di luar jaringan kampus UII misal di rumah, di kos-kosan sivitas akademika UII dapat akses dengan fasilitas VPN (Virtual Private Network) yang disediakan oleh UII. (DRD/ESP)