Mobilitas Internasional

Universitas Islam Indonesia (UII) mendorong staf akademik/non-akademik dan mahasiswanya untuk berpartisipasi dalam kegiatan mobilitas internasional. Saat ini UII telah bermitra dengan lebih dari 100 lembaga di lebih dari 10 negara, oleh karena itu UII telah membuka akses kesempatan memperoleh pengalaman internasional untuk memperluas wawasan dan membuka peluang pengembangan karier di level internasional. Untuk itu, optimalkan pengalaman internasional dan perluas cakrawala Anda.

Kontak kami

Informasi terkait dengan pendaftaran mahasiswa internasional, baik skema beasiswa maupun skema pembiayaan mandiri dapat menghubungi:

Direktorat Kemitraan/Kantor Urusan Internasional
Universitas Islam Indonesia

Gedung Sardjito, Lantai 3
Kampus Terpadu UII
Jl. Kaliurang Km 14,5 Yogyakarta 55584
Indonesia
Email: [email protected]
Telepon: +62 274 898444 ext 2201

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jenis program mobilitas internasional yang ditawarkan UII, silakan akses melalui tombol tautan di bawah ini, atau Anda juga bisa memilih kategori program mobilitas yang lebih spesifik dengan mengakses tautan yang tersedia di laman ini.

Program Mobilitas Internasional untuk Mahasiswa

Peluang mobilitas internasional terbuka bagi semua mahasiswa UII. Anda dapat memilih jenis program yang sesuai dengan bidang kelimuan yang sedang ditempuh dan karir Anda di masa depan. Jenis program mobilitas internasional di UII dapat dikategorikan sebagai berikut:

  1. Program pendek – berdurasi kurang dari satu semester seperti program musim panas/musim dingin, program magang, pelatihan praktis, kursus singkat, lomba, seminar internasional/konferensi dll;
  2. Program transfer kredit – berdurasi satu semester atau lebih. Program ini dilaksanakan berdasarkan pada perjanjian kerjasama antara UII dan Universitas mitra;
  3. Gelar ganda – berdurasi 1 hingga 2 tahun. Informasi lengkap tentang program gelar ganda dapat diakses di tautan berikut: uii.ac.id/gelar-ganda

Mobilitas Mahasiswa UII ke Luar Negeri

Apakah Anda seorang mahasiswa UII yang ingin mencari pengalaman global? Anda dapat menjelajahi dunia sebagai cendekiawan di berbagai institusi yang bekerjasama dengan UII. Klik tombol tautan di bawah ini untuk menelusuri kesempatan Anda.

Mobilitas Mahasiswa Asing ke UII

Apakah Anda seorang mahasiswa asing yang ingin mengunjungi Indonesia? Dapatkan pengalaman yang dapat mengubah hidup Anda dengan tinggal di Yogyakarta dan berbaur dengan budaya lokal sembari belajar di UII. Klik tombol tautan di bawah untuk informasi lebih lanjut.

Mobilitas Staf/Dosen UII ke Luar Negeri

Raih peluang untuk mengekspos kepakaran dan memperluas jaringan Anda sebagai dosen atau staf akademik di tingkat internasional dengan mengambil bagian dalam salah satu program mobilitas global UII. Klik tombol tautan di bawah ini untuk menelusuri kesempatan Anda.

Mobilitas Staf/Dosen Asing ke UII

Jika Anda seorang staf akademik atau dosen asing yang tertarik datang ke UII untuk mengisi kuliah umum, riset bersama, atau kolaborasi lainnya dengan para pakar dan staf kami di UII, silakan klik tombol tautan di bawah untuk melihat peluang mobilitas ke UII.

Soal Sering Ditanya (FAQ)

Untuk aktivitas internasional tertentu, dukungan keuangan mungkin tersedia untuk memfasilitasi pengalaman luar negeri anda, namun demikian skema pendanaan akan tergantung pada jenis program dan perjanjian dengan lembaga mitra.

Mayoritas program yang ditawarkan di Universitas mitra di luar negeri dilakukan dalam bahasa Inggris, sehingga jika anda merasa bahwa kapasitas bahasa Inggris anda masih perlu ditingkatkan, anda dapat mengikuti kursus bahasa Inggris baik di pusat bahasa UII – CILACS atau di lembaga kursus bahasa lainnya di Yogyakarta. Kemampuan berbahasa Inggris akan menjadi salah satu manfaat berpartisipasi dalam kegiatan internasional.

Anda dapat memilih dari berbagai program yang sesuai dengan cita-cita dan kebutuhan anda. Program pendek dapat menjadi pilihan karena biasanya ditawarkan pada masa liburan semester. Selain itu, anda juga dapat berpartisipasi pada program transfer kredit  dengan durasi satu semester yang memungkinkan anda untuk mendapatkan poin kredit akademik dari Universitas mitra UII. Partisipasi anda dalam setiap aktivitas mobilitas internasional akan memberikan anda peluang menimba pengalaman lintas budaya dan ketrampilan diri yang menjadikan nilai tambah pada kemampuan akademik anda.