Pertukaran Mahasiswa Merdeka

Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM)

Apa itu Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka?

Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) adalah inisiatif yang merupakan bagian dari kebijakan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) yang digagas oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Republik Indonesia. Program ini memungkinkan mahasiswa untuk menempuh sebagian dari masa studinya di perguruan tinggi lain di Indonesia, di luar pulau asal mereka, selama satu semester.

Apa Tujuan Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka?

Tujuan utama dari PMM adalah untuk memperkaya pengalaman akademik dan budaya mahasiswa, meningkatkan wawasan kebangsaan, mempererat persatuan, dan mendorong mahasiswa untuk memahami keragaman Indonesia. Mahasiswa yang mengikuti program ini tetap mendapatkan pengakuan kredit (SKS) dari mata kuliah yang diambil selama pertukaran, sehingga masa studi mereka tidak terpengaruh.

PMM juga memberikan kesempatan bagi mahasiswa untuk berinteraksi dengan berbagai budaya dan adat istiadat dari daerah lain, serta memperkuat rasa cinta tanah air dan semangat kebhinekaan. Selain kegiatan akademik, program ini seringkali disertai dengan berbagai kegiatan non-akademik seperti pengabdian masyarakat dan eksplorasi kebudayaan setempat.

Mahasiswa dari seluruh perguruan tinggi di bawah naungan Kemendikbudristek yang akan ditempatkan di sekolah penugasan di seluruh Indonesia dalam upaya membantu peningkatan literasi dan numerasi di tingkat pendidikan dasar dan menengah.

Mahasiswa yang akan mendaftar Pertukaran Mahasiswa Merdeka 4 (PMM 4) harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:

  • Merupakan mahasiswa aktif jenjang vokasi (D3, D4), atau akademik (S1) yang terdaftar di Pangkalan Data Pendidikan Tinggi (PDDIKTI)
  • Minimal semester 3 (tiga) pada saat pendaftaran berlangsung
  • PT Pengirim mahasiswa berada di bawah koordinasi Kemendikbudristek
  • Memiliki IPK minimal 2.8 dari skala 4 pada saat periode pendaftaran Program PMM 4. Mahasiswa dapat melampirkan dokumen transkrip akademik semester terakhir pada saat pendaftaran
  • Warga Negara Indonesia (WNI) dan memiliki Nomor Induk Kependudukan (NIK). Pada saat pendaftaran mahasiswa dapat melampirkan hasil scan dokumen kependudukan seperti Kartu Tanda Penduduk (KTP) atau Kartu Keluarga (KK)
  • Membaca, memahami, dan menyetujui klausul Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) yang tersedia online pada saat pengisian data pendaftaran PMM 4
  • Sehat jasmani dibuktikan dengan melampirkan Surat Keterangan Sehat dari fasilitas kesehatan yang berwenang
  • Memiliki rekening aktif Mandiri. Khusus mahasiswa dari Provinsi Aceh diperkenankan menggunakan Bank BSI. Silakan lampirkan hasil scan buku tabungan / tangkapan layar aplikasi perbankan yang menunjukkan nama terang pemilik dan nomor rekening
  • Diutamakan memiliki asuransi BPJS Kesehatan atau asuransi kesehatan lainnya yang menjamin rawat inap dan rawat jalan atas nama mahasiswa.
  • Apakah Mahasiswa yang telah mendaftar di PMM sebelumnya dapat kembali mendaftar PMM 4?
    Apabila sebelumnya Mahasiswa pernah mendaftar di PMM angkatan sebelumnya namun gagal menjadi peserta, maka Mahasiswa boleh mendaftar PMM 4.  Namun apabila Mahasiswa sudah pernah berpartisipasi menjadi peserta PMM sebelumnya, artinya Mahasiswa telah menjadi alumni program PMM dan tidak diperbolehkan untuk mendaftar PMM 4.
  • Bagaimana jika Mahasiswa telah memiliki rekening aktif Mandiri atau BSI (khusus Aceh), namun  tidak memiliki buku tabungan?
    Bisa lampirkan tangkapan layar data m-banking dan kartu ATM dalam 1 file.
  • Apakah ada ketentuan maksimal semester untuk Mahasiswa mendaftar PMM angkatan 4?
    Ada, maksimal semester 8 saat program berjalan.
  • Apakah Mahasiswa perlu mengunggah dokumen SPTJM di PMM angkatan 4?
    Di PMM angkatan 4, Mahasiswa sudah tidak perlu mengunggah SPTJM dalam bentuk dokumen. Kini Mahasiswa wajib memberi persetujuan pada klausul SPTJM yang tersedia saat pendaftaran. Pastikan mahasiswa membaca pasal per pasal dan sadar betul akan isi yang ada dalam klausul SPTJM.
  • Apakah Mahasiswa S2 dapat mengikuti program ini?
    Tidak bisa.
  • Apakah Mahasiswa penerima beasiswa pemerintah (seperti Bidik Misi/penerima Kartu Indonesia Pintar) boleh mengikuti program PMM?
    Boleh, namun pastikan sudah memenuhi persyaratan PMM 4 yang tercantum di atas.
  • Apakah Mahasiswa yang sebelumnya sudah mengikuti program lain di Kampus Merdeka boleh mengikuti PMM? Contoh: pernah mengikuti Kampus Mengajar.
    Bisa jika sebelumnya sudah pernah 1 (satu) kali mengikuti program Kampus Merdeka. Namun jika sudah lebih dari 1 (satu) kali, maka Mahasiswa tidak dapat mengikuti program PMM 4
  • Jika sebelumnya Mahasiswa tidak lolos di PMM 3, apakah harus membuat akun baru untuk mendaftar PMM 4?
    Tidak perlu membuat akun baru. Mahasiswa dapat langsung mendaftar menggunakan akun yang sudah ada.
  • Apakah ada syarat saat memilih PT Penerima?
    Mahasiswa harus memilih PT Penerima yang berbeda klaster pulau dengan kluster pulau alamat KTP Mahasiswa dan asal PT Pengirim.okasi PT Penerima yang dituju harus berbeda kluster pulau dan berbeda dengan alamat KTP Mahasiswa.

Tertarik berpartisipasi dalam Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka?
Pertukaran Mahasiswa Merdeka adalah pilihan terbaik untuk menempuh pendidikan tinggi. Raih kebebasan untuk membentuk masa depan sesuai dengan aspirasi kariermu.

Pertukaran Mahasiswa Merdeka Merdeka adalah pilihan terbaik untuk menempuh pendidikan tinggi. Raih kebebasan untuk membentuk masa depan sesuai dengan aspirasi kariermu.

Informasi Pertukaran Mahasiswa Merdeka
Merdeka Belajar Kampus Merdeka