Mahasiswa UII Antusias Ikuti Sharing Session Belajar di Denmark

Kunjungan Sarah dan Maria pada Senin (4/3) di Gedung Kuliah Umum Prof. Sardjito Universitas Islam Indonesia (UII) dalam rangka pengenalan Aarhus University dan University of Southern Denmark (SDU) dihadiri oleh puluhan mahasiswa jurusan teknik UII. Dalam acara yang berlangsung kurang lebih satu jam itu, selain memperkenalkan masing-masing kampus, Sarah selaku ketua direktorat layanan mahasiswa Internasional Aarhus University dan Maria sebagai mahasiswa SDU berbagi pengalaman tinggal serta kuliah di Denmark.

“Aarhus University were founded almost one hundred years ago in 1923, it a second university in Denmark after the Coopenhagen,” jelas Sarah. Ia juga menambahkan Aarhus University yang terakreditasi Q.S World Ranking#143 ini memiliki kurang lebih 38.000 mahasiswa aktif dan 4.000 mahasiswa internasional. Selain itu, Aarhus, nama kota dimana Aarhus University berada, menurut Sarah merupakan kota pelajar terbaik di Denmark seperti halnya Yogyakarta sebagai kota pelajar di Indonesia.

Aarhus University memiliki beberapa jurusan strata (S-2) di bidang teknik (Engineering), di antaranya Biomedical Engineering, Biotechnology and Chemical Engineering, Civil and Architecture Engineering, Computer Engineering, Electrical Engineering dan Mechanical Engineering. Selain di bidang teknik, Aarhus juga memiliki beberapa fakultas lain yaitu Faculty of Arts, Aarhus BSS (business), Faculty of Health, Faculty of Natural Science.

Untuk mendaftar program master (S-2) di jurusan teknik SDU, Maria menuturkan tidak perlu persyaratan khusus selain sertifikat kelulusan S-1, Pasport dan Tes IELTS dengan skor minimal 6,5. Jurusan teknik yang dapat diambil mahasiswa untuk program master (S-2) di SDU di antaranya Chemical Engineering & Biotechnology; Electronics; Mechatronics; Engineering, innovation and Business; Product Development and Innovation; Environmental Engineering; Mechanical Engineering, Operation Management; Physics and Technology; Robot System sertaSoftware Engineering.

Aarhus University dan SDU diketahui ikut bekerjasama dengan program Lembaga Pengelola Dana Pendidikan (LPDP), lembaga pemerintah pemberi dana bagi mahasiswa Indonesia di berbagai belahan dunia. Namun menurut maria, LPDP bukan satu-satunya jalan bagi  mahasiswa untuk mendapatkan biaya pendidikan, beberapa mahasiswa SDU Denmark mengandalkan student Jobs, SDU job portal dan matchmaking events. (MNDH/RS)