Mahasiswa Teknik Lingkungan UII Pamerkan 46 Karya Inovatif dalam Exhibition Capstone Design Project

Mahasiswa Program Studi Teknik Lingkungan Program Sarjana Universitas Islam Indonesia (UII) sukses menggelar pameran inovatif bertajuk Exhibition Capstone design Project pada Jumat (24/01) di Auditorium Gedung Mohammad Natsir, Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP), Kampus Terpadu UII. Kegiatan yang menampilkan koleksi 46 karya dari 8 kelas ini menjadi puncak dari mata kuliah Proyek Perancangan Akhir Teknik Lingkungan yang dirancang untuk mengintegrasikan pembelajaran teoretis dan praktis.

Dalam wawancara, Ketua Jurusan Teknik Lingkungan, Dr. Eng. Awaluddin Nurmiyanto, S.T., M.Eng., menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan melatih mahasiswa untuk merancang solusi teknis terhadap permasalahan lingkungan.

“Mahasiswa melakukan survei ke lokasi untuk mengidentifikasi masalah lingkungan. Kemudian, mereka menawarkan solusi teknis yang bisa diterapkan di lapangan,” ujar Dr. Awaluddin. Ia menambahkan bahwa kegiatan ini juga melatih mahasiswa untuk bekerja dalam tim dan mengelola proyek nyata.

Selain itu, Dr. Awaluddin menekankan manfaat kegiatan ini, terutama dalam mengasah kemampuan mahasiswa untuk menggabungkan pengetahuan teoretis dengan praktik di lapangan. “Kegiatan ini juga mempersiapkan mahasiswa untuk menghadapi dunia kerja, terutama dalam mengelola proyek instalasi atau bangunan lingkungan,” imbuhnya.

Salah satu peserta, Bay Itmamul Wafa, mengungkapkan bahwa pengalaman ini sangat berharga untuk menguji kemampuan mahasiswa dalam mengaplikasikan materi yang telah dipelajari. “Kesan saya, kegiatan ini benar-benar menguji kemampuan kami dalam mengeksekusi materi yang sudah diuji sebelumnya. Apalagi outputnya banyak dan beragam,” kata Bay.

Pameran ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi mahasiswa lain serta menunjukkan kontribusi nyata mahasiswa Teknik Lingkungan UII dalam memberikan solusi inovatif terhadap berbagai permasalahan lingkungan. Dengan kegiatan ini, Teknik Lingkungan UII semakin optimis dalam meneguhkan posisinya sebagai salah satu program studi unggulan yang mengedepankan inovasi dan kebermanfaatan bagi masyarakat. (MFPS/AHR/RS)