Lewat Konferensi, FK UII Ingin Majukan Pendidikan Kedokteran
Fakultas Kedokteran Universitas Islam Indonesia (FK UII) menjadi tuan rumah penyelenggara International Conference on Medical Education (ICME) 2021 pada Kamis-Ahad, 01-04 April 2021. Konferensi internasional yang diadakan secara daring ini bertujuan meningkatkan pemahaman tentang pendidikan kedokteran yang maju dan sesuai dengan perkembangan zaman. Sejalan dengan tema konferensi, “Keunggulan dalam Profesi Kesehatan; Melalui Globalisasi dan Kolaborasi”, diharapkan dapat menjadi media berbagi pengalaman untuk memperkuat kualitas pendidikan kedokteran.
Ketua Program Studi Kedokteran Program Sarjana FK UII, dr. Umatul Khoiriyah, M.Med.Ed, Ph.D selaku ketua penyelenggara mengatakan bahwa panitia menerima sekitar empat ratus abstrak dari peserta. Namun dari jumlah tersebut hanya dua ratus sembilan puluh abstrak yang terpilih untuk dipresentasikan pada konferensi ini.
“Alhamdulillahirabbill ‘alamin, kami ingin mengucapkan terima kasih kepada semua pembicara yang telah membagikan ilmunya di konferensi ini. Kita juga mengucapkan terima kasih kepada para peserta yang telah mengikuti konferensi ini,” ungkapnya.
Dalam menyelenggarakan konferensi, FK UII juga menggandeng pihak eksternal yaitu Riphah International University dan Forum Kedokteran Islam Indonesia (FOKI). (Wib)