Komunitas MUN UII Adakan Simulasi Sidang PBB
Universitas Islam Indonesia (UII) Model United Nation Association (Komunitas MUN UII) kembali mengadakan konferensi rutin ke-4 yang berlangsung pada 13 – 15 April 2018 di Hotel Cakra Kembang Yogyakarta. Tema dari konferensi ini ialah “The Call of Global Harmony: Symphony to Immortalize Humanity” yang berfokus pada isu kemanusiaan. Dalam simulasi sidang PBB itu terdapat 2 dewan yaitu Dewan Keamanan (UNSC) dan Dewan Hak Asasi Manusia (UNHRC). Panitia menargetkan 40 sampai 45 peserta yang berpartisipasi dalam konferensi.
Disampaikan Zul Hazmi Luthfi selaku ketua pelaksana UII MUN Conference 2018, pendaftar konferensi tersebut menembus angka 120 partisipan bahkan para pendaftar berasal dari luar wilayah Indonesia diantaranya dari India, Myanmar, Singapore, Malaysia, dan Taiwan. Dari 120 partisipan yang mendaftar, tersaring 67 delegasi. Selama konferensi, panitia juga memberikan penghargaan kepada para peserta yang dinilai aktif dan berkontribusi besar dalam pemecahan isu. Seperti di antaranya penghargaan Best Delegate, Honorary Mention, Makalah Terbaik, dan Verbal Recommendation.
“Ada beberapa kendala yang menyebabkan pendaftar dari luar Indonesia kesulitan menyelesaikan pendaftaran, ini akan diperbaiki pada penyelenggaraan konferensi tahun depan .” Tambah mahasiswa Teknik Sipil 2016 itu.
Sebanyak 67 delegasi kemudian dibagi 30 delegasi dalam DK PBB dan 37 dalam Dewan HAM PBB. Selain konferensi yang berisi rangkaian simulasi sidang atau committee session pada akhir acara juga diadakan field trip untuk para delegasi mengikuti lava tour. Panitia UII MUN Conference sendiri menerima banyak apresiasi dari para delegasi. Mereka mengaku terkesan dan puas dengan penyelenggaraan koneferensi.
Komunitas MUN UII bertekad menggelar acara ini secara rutin untuk dapat meningkatkan kesadaran generasi muda akan isu-isu internasional, khususnya isu hak asasi manusia. Selain itu, kegiatan ini juga menjadi wadah untuk menunjukan eksistensi UII MUN Association di dunia MUN Indonesia. Tidak hanya sebagai branding UII MUN Association, diharapkan kesempatan ini juga dapat meningkatkan citra positif UII.
“Di tahun 2018 ini, Komunitas MUN UII berencana mengirimkan delegasi untuk mengikuti MUN di 3 negara yaitu Eropa, Inggris, dan Uni Emirat Arab. Harapannya melalui UII MUN Conference, para mahasiwa UII bisa semakin berminat untuk bergabung, mendapatkan ilmu dalam berdiplomasi, public speaking serta menjadi pribadi yang lebih kritis terhadap isu internasional,” pungkas Zul Hazmi Luthfi. (RR/ESP)