Mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) kembali menunjukkan partisipasinya dalam ajang internasional. Kali ini mahasiswa Fakultas Hukum UII, Alif Muhammad Gultom (2016) dan Anggraeni Nawang Hapsari (2015) mempresentasikan papernya yang berjudul “Climate Change: Impact Vulnerabilities and Seriousness of Indonesian Government”. Makalah tersebut disampaikan dalam ajang International Seminar on Energy Law yang diselenggarakan oleh Law Student’s Association, Ahmad Ibrahim Kulliyah of Laws (AIKOL), International Islamic University Malaysia (IIUM).

Bertempat di Al-Nawawi Conference Room, Level 4, AIKOL IIUM, Malaysia pada Rabu (04/10), Seminar Internasional tersebut mengangkat tema “Adapting to The Threat of Climate Change in The Region”. Seminar ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan mengenai konsep perubahan iklim, resiko yang ditimbulkan, serta seberapa jauh upaya mitigasi yang perlu dilakukan.

Read more

Seiring dengan perkembangan kehidupan dan ilmu pengetahuan, manusia dituntut untuk terus belajar banyak hal di bidang apapun itu. Setiap individu tentunya memiliki pandangan masing-masing dalam menentukan kehidupannya saat ini dan yang akan datang. Kajian filsafat hadir sebagai media yang sentral guna menemukan arti dan arah kehidupan yang sebenarnya. Dalam konteks Islam, filsafat Islam merupakan hal yang penting untuk dipahami karena cukup berbeda dengan kajian-kajian filsafat yang berasal dari “Barat”.

Seperti tergambar dalam acara yang diadakan Magister Arsitektur UII dengan tema “Philosophy and Science in Islam” yang diisi oleh Fathul Wahid, S.T, M.Sc, Ph.D. Acara yang berlangsung pada Jumat, (6/10) di Ruang Sidang FTSP UII ini diikuti oleh mahasiswa baru Program Magister Arsitektur UII.

Read more

Lembaga Eksekutif Mahasiswa Universitas Islam Indonesia (LEM UII) memperlihatkan keseriusannya untuk dapat terus memberikan dedikasinya kepada permasalahan di masyarakat. Setelah beberapa hari sebelumnya meluncurkan buku “Dari UII Untuk Lingkungan Indonesia”, kali ini LEM UII kembali membuat aktivitas baru. Rombongan LEM UII yang dipimpin oleh Ketua LEM UII Indra Putra Nugraha memberikan hasil kajian dan rekomendasi kebijakan terkait lingkungan kepada DPRD DIY. Kunjungan ini diterima langsung oleh Ketua DPRD DIY,  H. Yoeke Indra Agung Laksana, SE di Gedung DPRD DIY, Kamis (5/10).

Read more

Tragedi kemanusiaan yang menimpa warga etnis minoritas Rohingya tidak saja menimbulkan keprihatinan dan kekhawatiran masyarakat internasional, tetapi juga telah menimbulkan keprihatinan dari berbagai pihak. Bahkan sebagian pihak menilai tragedi kemanusiaan Rohingya sebagai pelanggaran HAM berat dan kejahatan terhadap kemanusiaan yang secara spesifik mengarah kepada genosida atau pemusnahan etnis. Oleh karena itu, maka harus diambil langkah-langkah konstruktif untuk mengatasinya, baik secara internal maupun regional.

Sebagaimana tergambar dalam Diskusi Publik bertajuk “Aku, Kamu, dan Rohingya (Laporan Langsung Situasi Terkini Rohingya dan Tinjauan dari Perspektif Hukum Internasional)”, yang diselenggarakan oleh Takmir Masjid Al-Azhar Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia, pada Kamis (05/10) bertempat di Ruang Sidang Utama Lt. 3 Fakultas Hukum UII, Yogyakarta.

Read more

Komisi Yudisial Republik Indonesia (KY RI) merupakan lembaga negara yang mempunyai kewenangan untuk mengusulkan pengangkatan hakim agung. Lembaga ini juga bertanggungjawab menjaga dan menegakkan kehormatan, keluruhan martabat, serta perilaku hakim. Dalam menjalankan amanat undang-undang tersebut, KY RI mempunyai fungsi pengawasan atau kontrol terhadap kekuasaan kehakiman. Hal ini penting untuk menuntun hakim agar beritegritas dan profesional berdasarkan sistem etika dan budaya hukum.

Sebagaimana tergambar dalam acara bedah buku Bunga Rampai “Etika dan Budaya Hukum dalam Peradilan” sekaligus diskusi dengan tema “Efektivitas Sanksi Komisi Yudisial dalam Membangun Etika dan Budaya Hukum Masa Depan”. Acara ini diselenggarakan atas kerjasama antara KY RI dengan Pusat Studi Hak Asasi Manusia Universitas Islam Indonesia (PUSHAM UII), pada Kamis (05/10) bertempat di Ruang Sidang Utama Lt.3 Fakultas Hukum UII.

Read more

Persoalan sampah memang tidak ada habisnya karena setiap harinya sampah selalu dihasilkan. Sayangnya, tidak banyak orang peduli tentang sampah. Terlebih tentang bagaimana mengelola sampah agar menjadi ramah lingkungan. Di kampus pun, hal ini masih terbatas diperbincangkan. Sehingga melalui forum diskusi tentang permasalahan sampah munculah gagasan untuk membentuk Zero Waste Community.

Disampaikan Syahruli, selaku Ketua Zero Waste Community bahwa komunitasnya berupaya memberikan edukasi bagaimana sampah dapat diolah semaksimal mungkin dan meminimalisir sampah masuk ke tempat pemrosesan akhir (TPA).

Read more

Kondisi perubahan iklim di dunia yang kian memprihatinkan menjadi isu menarik untuk dibahas. Untuk itu, Pusat Studi Perubahan Iklim dan Kebencanaan (PuSPIK) Program Studi Teknik Lingkungan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP) Universitas Islam Indonesia (UII) menggelar workshop terkait strategi menghadapi fenomena perubahan Iklim di Indonesia pada Rabu (4/10). Kegiatan yang berempat di Auditorium Lt.3 Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) ini dibuka langsung oleh Hudori, ST., MT selaku Ketua Program Studi Teknik Lingkungan UII.

Read more

Universitas Islam Indonesia (UII) semakin melebarkan sayapnya dalam hal pengembangan pendidikan termasuk di bidang kesehatan. Hal ini ditunjukkan lewat dukungan UII dalam mengembangkan infrastruktur kesehatan berdaya saing. Seperti dalam hibah UII berupa gedung instalasi forensik dan poliklinik mata kepada Rumah Sakit Bhayangkara Polda DIY. Ini merupakan salah satu usaha nyata untuk memajukan bidang pendidikan kedokteran baik secara skill maupun penelitian.

Kerjasama antara dua institusi, UII dan RS Bhayangkara Polda DIY diresmikan melalui acara penandatanganan MoU antara Rektor UII Nandang Sutrisno, SH., LL.M., M.Hum., Ph. D dan Kapolda DIY Brigjen Polisi Drs. Ahmad Dofiri, M.Si. Selain MoU, dilakukan juga penandatanganan prasasti yang bertempat di RS Bhayangkara Polda DIY pada tanggal 4 Oktober 2017. Peresmian ini juga dihadiri oleh Kepala Pusat Kedokteran dan Kesehatan (Pusdokkes) Brigjen Polisi dr. Arthur Tampi dan Kepala PT. SMEC.

Read more

Degradasi lingkungan yang semakin memprihatinkan tidak hanya menjadi perhatian para ahli dan peneliti. Sekelompok mahasiswa yang peduli dengan isu itu pun berupaya turut memberikan kontribusi. Rabu (4/10), menjadi waktu yang istimewa dalam perjalanan Lembaga Eksekutif Mahasiswa (LEM) Universitas Islam Indonesia.

LEM UII periode 2016/2017 membutikan dedikasinya untuk kelestarian lingkungan, dengan meluncurkan dan membedah buku berjudul Dari UII untuk Lingkungan Indonesia. Buku ini merupakan sebuah proyek yang telah dikerjakan selama satu periode oleh Departemen Keilmuan LEM UII yang menjadikan isu lingkungan sebagai isu utama mereka dalam periode ini.

Read more

Sebagai Univeritas yang memiliki kesamaan visi misi dalam menjunjung tinggi nilai keislamana, Universitas Islam Indonesia (UII) jalin kerjasama dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Syarif Hidayatullah Jakarta. Kerjasama tersebut diresmikan dengan penandatanganan MoU pada Rabu (04/10) di Gedung Perpustakaan Moh. Hatta UII.
Rektor UII, Nandang Sutrisno, SH., LLM., M.Hum., Ph.D., menyambut baik penandatangan MoU mengingat UII dengan UIN Syarif Hidayatullah Jakarta memiliki sejarah yang dekat.

Read more