Kegiatan industri di Indonesia berkembang dengan pesat setiap tahunnya, keadaan ini menyebabkan semakin luas wilayah yang terkontaminasi oleh limbah yang dihasilkan, sehingga 4 mahasiswa Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam serta 1 mahasiswa Fakultas Teknologi Industri Universitas Islam indonesia (UII) Yogyakarta mengembangkan teknologi remediasi dengan memanfaatkan tanaman akar wangi sebagai tanaman akumulator. Mahasiswa UII tersebut yaitu Iis Setianingrum (Kimia 2015), Durrotul Uuliyah (Kimia 2015),Vivin Viani (Kimia 2015),Ega Dwi sintadani (Kimia 2015), dan Muhammad Faiq Faridani (Teknik Informatika 2014).

“Alasan melakukan penelitian ini karena keprihatinan kami terhadap keadaaan lingkungan yang semakin memburuk, diakibatkan oleh kegiatan industri”, kata Iis Setianingrum, Kamis (15/5).

Teknologi remediasi yang mereka kembangkan dinamakan ERASI. Metode ERASI ini merupakan metode gabungan fitoremediasi yang kemudian ditambahkan bantuan arus listrik searah DC yang menggunakan elektroda stainless steel (katoda) dan titanium (anoda) serta supply oksigen terlarut ke dalam limbah (aerasi) dengan memanfaatkan tanaman akar wangi.

“Menurut literatur yang telah kami baca tanaman akar wangi merupakan salah satu tanaman akumulator yang baik karena jaringan tanaman tersebut memiliki daya adaptasi yang luas dan mampu tumbuh pada berbagai lokasi ekstrim sehingga, cocok digunakan untuk remediasi logam berat”, kata Ulya, Kamis (15/5).

Penelitian ini dibiayai oleh DIKTI melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). Pada awalnya, mereka tidak pernah menyangka jika proposal “ERASI” yang mereka ajukan pada Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2017 akan lolos didanai oleh DIKTI. Mereka memulai penelitian sejak akhir Maret 2017.

“Dengan adanya Metode erasi ini diharapkan akan menjadi solusi baru dalam menangani lingkungan yang terkontaminasi limbah terutama limbah logam berat yang dihasilkan oleh industri,” kata Iis Setianingrum, Kamis (15/5).

Kelompok Studi Pasar Modal Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indonesia (KSPM FE UII) kembali menyelenggarakan Capital Market Week (CMW) yang ke-tiga. Kegiatan ini bertujuan sebagai wadah pembelajaran dan berbagi pengetahuan mengenai pasar modal baik kepada mahasiswa maupun masyarakat umum. Terdapat dua rangkaian kegiatan pada The 3rd Capital Market Week yaitu Investment Paper Analysis untuk tingkat mahasiswa se-Indonesia dan Capital Market Talkshow.

Read more

UKM Tari International Programe Dance Club UII (IPDC UII) kembali menorehkan prestasi membanggakan. Di tingkat nasional, IPDC UII berhasil meraih juara I dalam acara Lomba Tari 5th PADATARA 2017 se-Jateng-DIY. Acara ini dilaksanakan pada 6 Mei 2017 bertempat di Gedung Kewirausahaan, Fakultas Ekonomi Bisnis, Universitas Diponegoro. Dalam perlombaan tersebut, tim IPDC UII harus bersaing dengan 17 tim lainnya.

Read more

Munculnya fenomena sosial terkait hukum keluarga Islam terus menjadi hal yang menarik untuk dikaji. Adanya suatu forum yang membahas tentang masalah ini tentunya akan menjadi wadah diskusi yang berbobot. Hal inilah yang melatarbelakangi Program Studi Hukum Islam UII menyelenggarakan Seminar Nasional “Perkembangan Hukum Keperdataan Islam di Indonesia Abad XXI”.

Seminar ini dilaksanakan di ruang audiovisual perpustakaan UII pada Sabtu (13/5). Agenda seminar ini diadakan dalam dua sesi dengan menghadirkan beberapa pemateri yang ahli dalam bidangnya. Seminar nasioal ini juga diselenggarakan dalam rangka menyambut Milad UII ke-74.

Read more

Badan Usaha Milik Negara (BUMN) memiliki peran strategis dalam memajukan industri dan pengelolaan sumber daya alam Indonesia. Kini, usulan untuk membentuk holding BUMN terus mendapat kajian dari berbagai pihak. Salah satunya berasal dari Departemen Hukum Perdata Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) yang menyelenggarakan Seminar Nasional bertajuk “Menakar Masalah dan Maslahah Rencana Pembentukan Holding BUMN. Seminar berlangsung pada Senin (15/05) bertempat di Ruang Sidang Utama Lt.3 FH UII. Acara dihadiri oleh mahasiswa, birokrat, akademisi, dan para praktisi hukum.

Read more

Sebagai negara penghasil kelapa sawit terbesar di dunia, Indonesia memiliki potensi besar memetik manfaat energi alternatif dari pohon jenis palmae itu. Seperti diketahui, limbah kelapa sawit yang jumlahnya cukup melimpah saat ini belum dimanfaatkan secara maksimal. Padahal, limbah kelapa sawit memiliki kandungan selulosa mencapai 20% yang berpotensi besar untuk diolah menjadi bioethanol. Ini bisa menjadi sumber energi potensial bagi Indonesia di masa depan.

Demikian disampaikan oleh sekelompok mahasiswa Ilmu Kimia UII yang terdiri dari Aditya Sewanggara (Ilmu Kimia 2015), Ratih Lestari (Ilmu Kimia 2015) dan Nadya Sinta Amalia (Ilmu Kimia 2015). Ketiga mahasiswa UII itu cukup kreatif dengan mengolah limbah kelapa sawit dengan bantuan mikroba yang terkandung dalam serangga rayap.

Read more

Sebanyak 21 anggota baru Resimen Mahasiswa (Menwa) UII Yudha XL resmi menyandang baret ungu dalam upacara pembaretan oleh Komandan Satuan Menwa UII, Ibnu Ananda (Yudha XXXVII) di Lapangan Tritis Turgo, Purwobinangun, Kec. Pakem, Kab. Sleman, DIY, Minggu (14/5) pagi.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Ketua Harian KBA Menwa UII, Subekti Hendrata, SE (Yudha X) dan Ketua Korwil Joglo Mataram KBA Menwa UII, Nanang Sugiaro, SH (Yudha XXVII) serta perwakilan alumni dari berbagai daerah.

Read more

Mahasiswa Program Studi Ilmu Ekonomi Universitas Islam Indonesia (UII) M. Rifqi Indrawan dan Hamdan Arief Hanif mahasiswa Program Studi Akhwal Alsakhsiyyah berhasil meraih penghargaan Best Student Paper di Kiryu, Gunma, Jepang tepatnya pada acara International Conference on Technology and Social Science 2017 di Kiryu Gunma Prefecture yang di selenggarakan oleh civitas akademika dari Gunma University pada 12-13 Mei 2017.

Ajang tersebut mengusung tema kemajuan teknologi dan sosial, sedangkan Rifqi dan Hamdan membawa judul “Pancasila As Conflict Management In The Life Of Nation And State Based On Conflict Which Often Occurs Between Religions In Indonesia”. Rifqi menyampaikan bahwa topik yang mereka angkat sebagai upaya menyatukan kemajemukan Indonesia agar tidak terjadi kegaduhan dan konflik yang dilatarbelakangi sikap intoleran.

“Perbedaan-perbedaan seringkali menyebabkan gesekan satu sama lain khususnya terkait antar umat beragama yang mana rendahnya toleransi suatu masyarakat tertentu sehingga menimbulkan konflik antar sesama. Sementara pada hakikatnya Indonesia telah memiliki ideologi pemersatu perbedaan ini yaitu Pancasila, dengan Pancasila ini semua perbedaan bisa di pertemukan dalam satu wadah termasuk agama.” Paparnya kepada Humas UII.

Dijelaskan Rifqi, selain perwakilan dari UII, beberapa perguruan tinggi dari Indonesia juga turut serta mengirimkan perwakilannya pada ajang tersebut guna mempresentasikan karya mereka masing-masing, di antaranya dari UI, ITB, ITS, UB, UNSRI UNJ.

Dalam rangka memperingati Milad yang ke-74, Universitas Islam Indonesia (UII) mengadakan kegiatan penanaman mangrove di Desa Gedangan Purworejo, tepatnya di Taman Edukasi Mangrove (TEM) Demang Gedi, Minggu (14/5). Kegiatan ini melibatkan mahasiswa UII bersama warga desa serta bekerjasama dengan Komunitas Mangrove Purworejo.

Pembukaan kegiataan tanam mangrove ditandai dengan penyerahan bibit mangrove oleh Ketua Milad ke-74 UII, Dr. Yulianto Purwono Prihatmaji kepada Supoyo selaku Kepala Desa Gedangan. Dilanjutkan dengan penandatanganan plakat di Bedeng Pembibitan Mangrove oleh Rektor UII, Nandang Sutrisno, SH., LLM., M.Hum., Ph.D. dan Kepala Desa setempat.

Read more

Direktorat Humas Universitas Islam Indonesia (UII) menggelar acara ramah tamah bersama kalangan wartawan media cetak maupun elektronik pada sabtu (13/5), di RM. Sederhana, Jl. Kaliurang Km. 5,6 Yogyakarta. Hadir dalam acara tersebut Rektor UII, Nandang Sutrisno, SH., LLM., M.Hum., Ph.D, Direktur Humas UII, Karina Utami Dewi, SIP.,MA., Direktur Kemahasiswaan UII, Beni Suranto, ST., M.Soft.Eng., dan beberapa perwakilan wartawan dari berbagai media massa.

Dalam sambutannya Karina Utami Dewi menyampaikan, bahwa acara ramah tamah tersebut merupakan acara yang sebelumnya sudah rutin dilakukan oleh UII dalam rangka mempererat kerjasama yang selama ini telah terjalin dengan baik. Selain itu dalam kesempatan ini juga diharapkan dapat mengenalkan lebih dekat pimpinan UII yang baru. “Ramah tamah ini sudah rutin dilakukan, khususnya dengan beberapa media yang merupakan mitra dan relasi UII. Akan tetapi, acara kali ini merupakan yang pertama kali sejak Rektor UII berganti”, paparnya.

Read more