,

Aktivitas UII Tidak Terganggu Erupsi Freatik Gunung Merapi

Rektor Universitas Islam Indonesia (UII), Nandang Sutrisno, SH., LLM., M.Hum., PhD. menghimbau sevitas akademika UII serta para orang tua mahasiswa untuk tetap tenang pasca terjadinya erupsi freatik di kawah Gunung Merapi yang terjadi pada Jumat (11/5) pagi. UII saat ini sudah tidak terdampak oleh debu dari Gunung Merapi tersebut.

Disampaikan Nandang Sutrisno, kampus UII yang lokasinya kurang lebih 17 Km dari Gunung Merapi tidak terdampak secara serius dan hanya ada debu yang tipis. “Alhamdulillah tidak ada gangguan sedikitpun tentang proses belajar mengajar di UII. Ketika terjadi kabut debu hanya dalam waktu yang sangat singkat, dan tidak lama kemudian sudah normal kembali,” ujarnya.

Nandang Sutrisno menuturkan, ketika debu menyelimuti kampus UII respon dilakukan dengan membagikan masker kepada sivitas akademika. Koordinasi juga telah dilakukan UII jika terjadi dampak-dampak susulan, baik di internal kampus juga dengan pihak eksternal.

“Selain itu UII juga terus memantau dan mengakses perkembangan informasi dari Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG),” imbuhnya. (RS)