Teknik Informatika UII Berbagi Ilmu dengan STTPLN
Kerjasama antar perguruan tinggi swasta merupakan langkah tepat untuk meningkatkan daya saing di tengah persaingan. Melalui kerjasama, masing-masing institusi dapat berbagi pengalaman dan ide bagaimana praktek mengelola proses pendidikan di lingkungannya. Sebagaimana tergambar dalam kunjungan Prodi Teknik Informatika Sekolah Tinggi Teknik Perusahaan Listrik Negara (STTPLN) Jakarta ke Prodi Teknik Informatika Universitas Islam Indonesia (UII). Kunjungan yang diikuti 57 mahasiswa Teknik Informatika STTPLN itu berlangsung pada Jum’at (7/4) di Gedung FTI UII.
“Kunjungan ini bertujuan untuk mendapatkan transformasi knowledge karena di STTPLN sendiri Teknik Informatika-nya lebih kepada power electrical ke arah kelistrikan sesuai dengan visi kami. Kami ingin ada berbagi pengetahuan mengingat UII merupakan kampus tertua di Indonesia. Jadi kami ibarat kampus baru seumur jagung mencoba untuk belajar”, ujar Abdul Haris S.T., M.Kom selaku Pembina himpunan Teknik Informatika STTPLN. Selain itu, ia juga ingin mengetahui lebih dalam bagaimana pengelolaan Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) di UII, bagaimana pola pengelolaan himpunan di kampus, dan apa saja orientasinya.
Abdul Haris berharap ilmu yang diperoleh dapat digunakan untuk mengelola organisasi kemahasiswaan di kampusnya. “Dari sini kami mendapat pengetahuan dan pengalaman baru bahwa di sini ternyata ada semacam komunitas hobi yang dijadikan sebuah UKM untuk belajar seperti Programming Study Club (PSC), Big Data (Big DV) dan lain sebagainya”, tambahnya.
Sementara itu, Hanson Prihantoro Putro, S.T., M.T., CTFL selaku perwakilan FTI UII menjelaskan kepada pihak STTPLN tentang program Magister Teknik Informatika UII. Ia juga mengajak para tamu mengunjungi laboratorium serta fasilitas di kampus FTI UII. Kegiatan dilanjutkan dengan sharing tentang UKM dan diskusi tentang kegiatan himpunan kemahasiswaan. Ia berharap di waktu mendatang ada semacam kompetisi bersama yang bisa diikuti oleh mahasiswa dari kedua institusi.
Sedangkan Jontarian Zainuri selaku Ketua Himpunan Teknik Informatika STTPLN, saat dimintai keterangan, mengapresiasi sambutan hangat yang diterimanya selama berada di kampus FTI UII. Ia mengaku sangat senang karena kunjungan ini menambah wawasan lebih luas tentang bagaimana sistem birokrasi kampus, regulasi penyaluran dana, dan sistem kaderisasai UKM.
Hal senada juga diungkapkan Ananda Dwi Satrio, Ketua Himpunan Teknik Informatika UII yang melihat kunjungan ini sebagai hal yang sangat positif. “Saya mengangap ini sebagai bonus, karena belajar dengan ‘guru’ yang datang secara langsung dan mendapatkan ilmu yang luas dari STTPLN dari sisi organisasi dan dari sisi akademisnya”, pungkasnya. (MDP/ESP)