Prof. Ariadi Susanto, S.T., M.A, IAI. mengemukakan kolaborasi dan pemodelan parametrik dalam BIM (Building Information Modelling) pada webinar Prodi Arsitektur UII, Rabu (30/03). Ia menyampaikan prinsip-prinsip yang diterapkan dalam BIM. Hal ini dilakukan agar para arsitektur bisa menentukan langkah ketika menghadapi kasus dalam studio desain.
BIM adalah suatu sistem atau teknologi yang mencakup beberapa informasi penting dalam proses Design, Construction, Maintenance yang terintegrasi pada pemodelan 3D. Dalam BIM tidak hanya software yang bekerja. Dikarenakan harus melalui tahapan proses yang panjang. “Semakin kompleks rancangan maka semakin banyak orang yang terlibat.” imbuh Ariadi.