Menjamurnya berbagai gim daring yang begitu mudah diakses lewat gawai telah menimbulkan pro dan kontra. Sebagian pihak menilai gim daring hanya menyuguhkan sisi hiburan semata namun menyimpan sisi negatif. Di sisi lain, gim saat ini juga diakui telah menjadi sarana hiburan pengalih stres ketika harus berdiam diri di rumah karena pandemi.

Lukman, S.Ag., M.Pd pada acara Kajian Rutin Malam Jumat pada Kamis (5/8) menilai salah satu sisi positif bermain gim menurutnya adalah menghasilkan pundi-pundi rupiah. Sudah lazim gim saat ini tidak hanya menjadi sarana hiburan namun juga bisnis. Kajian bertema “Bermain Mobile Games Apa Positifnya?” itu diadakan oleh Prodi Pendidikan Agama Islam (PAI) FIAI UII melalui Zoom Meeting.

Read more

Universitas Islam Indonesia (UII) kembali melanjutkan program vaksinasi Covid-19. Secara bertahap, kali ini vaksinasi diperuntukkan bagi keluarga dosen, karyawan, dan warga sekitar kampus UII dengan jumlah 1000 dosis vaksin sinovac. Bekerja sama dengan Puskesmas Ngemplak 1 dan Rumah Sakit JIH, pelaksanaan vaksinasi digelar di Auditorium Abdulkahar Mudzakkir, pada Sabtu (7/8).

Read more

Departemen Hukum Perdata Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia menggelar webinar “Problematika Hukum dan Penerapan Prinsip Syariah di Era Ekonomi Digital” pada (5/8) melalui zoom meeting. Di samping webinar, penyelenggara juga mengadakan seleksi karya ilmiah yang dapat diikuti oleh mahasiswa seluruh perguruan tinggi di Indonesia. Naskah karya ilmiah yang lolos seleksi nantinya akan diterbitkan dalam Prosiding Nasional Ber-ISBN.

Read more

Usia muda merupakan salah satu kelompok yang rentan terpapar paham radikalisme. Menurut survei Lembaga Kajian Islam dan Perdamaian (LaKIP) di tahun 2011, 48,9% pelajar di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi bersedia untuk melakukan tindak kekerasan atas nama agama. Pada tahun 2017, survei Alvara Research Center menunjukkan 52,3% siswa sepakat dengan tindakan kekerasan atas nama agama dengan 14,2% di antaranya mendukung tindakan pengeboman. Seperti disampaikan Alif Satria, Peneliti Centre for Strategic and International Studies (CSIS) Indonesia dalam Pacific Forum Session 6 of The Virtual Forum Series dengan tema “Youth Resilience to Violence Extremism” pada Selasa (3/8).

Read more

Pandemi Covid-19 disadari telah mengubah tatanan kehidupan jutaan manusia secara dramatis. Berbagai metode kreatif dilakukan untuk tetap mengedepankan pendidikan dan riset, termasuk melalui penyelenggaraan Asia-Pacific Advance Network (APAN) ke-52 yang digelar secara virtual. Pada helatan kali ini Universitas Islam Indonesia (UII) bertindak sebagai penyelenggara.

Read more

Pusat Studi Hukum (PSH) Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (FH UII) menyelenggarakan webinar bertajuk “Eksaminasi Publik Putusan MK Atas UU KPK” pada Sabtu (31/7) secara virtual. Webinar menghadirkan narasumber Guru Besar HTN Fakultas Hukum UII, Prof. Dr. Ni’matul Huda, S.H., M.Hum., Guru Besar Sejarah dan Peradaban Islam UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr. AzyumardiAzra, M.A. dan Pimpinan KPK Periode 2011-2015, Dr. Bambang Widjojanto, S.H., M.Sc.

Read more

Pada dasarnya manusia adalah makhluk visual yang lebih mudah memproses gambar dan video ketimbang membaca teks. Apalagi konten berbasis video yang sedang menjadi tren di segala kalangan maupun usia, menjadikan kemampuan beradaptasi dengan teknologi sangat diperlukan. Kini setiap orang memiliki kesempatan untuk menjadi content creator di era revolusi industri 4.0.

Read more

Lembaga Eksekutif Mahasiswa (LEM) UII menyelenggarakan kajian “Upaya Pelemahan Kinerja KPK melalui Maladministrasi TWK” dengan mengundang pembicara Dr. Suryawan Raharjo, S.H., LL.M (Kepala Lembaga Ombudsman DIY) dan Budi Santoso, S.H., LL.M (Mantan Penasihat KPK) pada Sabtu (31/07). 

Budi Santoso menjelaskan empat temuan yang memperlihatkan bahwa revisi UU KPK bermasalah. Pertama, ,revisi UU KPK tidak melalui proses perencanaan dalam Prolegnas Prioritas tahun 2019. UU 12 No. 12 Tahun 2011 sebagaimana diubah dengan UU No. 15 Tahun 2019 Tentang Pembentukan Peraturan Perundang-undangan mewajibkan bahwa setiap pembentukan undang-undang harus melalui proses perencanaan dalam Prolegnas. 

Read more

Sukses Berkarir Sesuai Syariat Islam

Menjelajah dan mencoba membangun banyak kesempatan karier ternyata merupakan hal yang sangat esensial bagi mahasiswa. Prinsip tersebut tampaknya perlu di tanamkan kuat-kuat dalam tekad para pejuang pencari kerja agar nantinya mereka tidak terpaku pada satu pilihan karier saja. Pembahasan mengenai pentingnya menjelajah berbagai sektor kerja itu dibahas secara spesial dalam edisi Career Mentoring oleh Direktorat Pengembangan Karier dan Alumni (DPKA) Universitas Islam Indonesia pada Sabtu, (31/7) secara daring.

Read more