Generasi muda atau sekarang lazim dikenal dengan milenial adalah aset sekaligus masa depan bangsa. Kalimat tersebut cocok untuk menggambarkan bagaimana generasi muda saat ini sangat berperan penting dalam meneruskan perjuangan pendahulunya dan juga membangun negeri di masa mendatang. Agar menjadi penerus bangsa yang cemerlang, generasi muda dituntut cerdas mengelola pergaulan.

Hal inilah yang mendorong Dekanat dan Dewan Perwakilan Mahasiswa (DPM) Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya (FPSB) Universitas Islam Indonesia (UII) untuk bekerjasama menyelenggarakan diskusi “Membedah perilaku seksual berisiko dan dampaknya terhadap diri dan masyarakat : Tinjauan medis dan perilaku”. Acara ini diselenggarakan di ruang Auditorium FPSB UII Lt. 3 pada Sabtu (23/3).

Read more

Program Studi Profesi Apoteker Universitas Islam Indonesia (UII) kembali melaksanakan pengambilan sumpah apoteker untuk periode XXXII. Bertempat di Auditorium Abdulkahar Muzakkir UII, Kamis (21/3), sebanyak 63 Apoteker baru diambil sumpanya. Dari jumlah tersebut, lima di antaranya berhasil meraih predikat cum laude, dengan IPK tertinggi 3, 92 diraih Levia Chitra Dewi.

Komite Farmasi Nasional (KFN), Drs. Nurul Falah Eddy Pariang, Apt. menyampaikan bahwa banyak tantangan yang akan dihadapi para apoteker baru, seperti munculnya era revolusi industri 4.0 yang memerlukan persiapan pribadi dan profesi untuk menghadapinya.

Read more

Mahasiswa Fakultas Hukum (FH) Universitas Islam Indonesia (UII) Yogyakarta, Alif Muhammad Gultom menjadi salah satu peserta Pemilihan Mahasiswa Berprestasi (Pilmapres) tingkat Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah V Yogyakarta mewakili UII.

Tidak sia-sia, perjuangan Alif berbuah hasil, setelah keluar sebagai Juara 1 pada ajang tersebut. Proses seleksi Pilmapres dilaksanakan pada Selasa (19/3), bertempat di Kantor LLDIKTI Wilayah V DIY, jl. Tentara Pelajar No. 13, Jetis Yogyakarta.

Program Pilmapres ini adalah program rutin tahunan dan salah satu program unggulan yang diselenggarakan oleh Kemeterian Riset, Teknologi, Pendidikan Tinggi RI melalui Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi di setiap Wilayah. Adapun D.I. Yogyakarta masuk dalam Wilayah V bersama Jawa Tengah.

Read more

Keinginan untuk meningkatkan kualitas pendidikan menjadi lebih baik mendorong Universitas Darussalam (UNIDA) Gontor mengadakan kunjungan studi banding ke UII pada Rabu (20/3). Kunjungan yang berlangsung di Gedung Kuliah Umum (GKU) Prof. Dr. Sardjito UII itu diikuti 20 delegasi yang terdiri dari 11 orang dari Tim Badan Penjaminan Mutu (BPM), 8 orang dari Tim AIPT dan 1 orang staf. Sementara perwakilan dari UII yang turut menerima kunjungan di antaranya Kepala BPM UII Kariyam S.Si., M.Si.

Read more

Universitas Islam Indonesia (UII) bersama Universitas Gadjah Mada (UGM) menggelar Trainings in Transferable Skills, sebagai bagian dari kegiatan Repesea Erasmus+. Kegiatan yang diselenggarakan kali ini terdiri dari beberapa pelatihan skill, salah satunya adalah Evaluating Research Outputs and Researchers, and Non-Academic Impact pada 18-22 Maret 2019, di kampus UII.

Read more

Mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII) kembali meraih juara di kancah nasional. Mahasiswa Arsitektur UII yang terdiri dari Muhammad Ihsan Hernanta (2016), Junian Achmad Mahendra (2016), Salsabila Ghaisani Boru Tambunan (2016), Nurlita Vica Premidya Nugrahanti (2016), dan Fadhil Muhammad Ramadhan (2016) menyabet juara ke-dua dalam ajang Universal Design for Living Design Competition. Lomba tersebut diselenggarakan oleh Himpunan Desain Interior Indonesia dan Dulux serta memiliki dua kategori perlombaan yaitu Professional dan Mahasiswa. Kemenangan tersebut menghantarkan mereka meraih sertifikat, trofi, dan uang pembinaan senilai Rp 20 juta dari penyelenggara.

Lomba yang dilaksanakan dalam 3 tahap yaitu tahap kompetisi tanggal 1 Oktober – 31 Januari 2019, tahap penjurian 1 tanggal 14-16 Februari 2019, dan tahap penjuruan final tanggal 21 Februari 2019 itu diselenggarakan di PT. ICI Paints Indonesia (Dulux) Titan Center 9th Floor, Jakarta.

Muhammad Ihsan Hernanta selaku ketua tim menjelaskan, “Latar belakang kami mengikuti sayembara adalah sebagai ajang berekspresi dan menuangkan ide unik. Selain itu waktunya juga pas karena saat itu sedang libur semester sehingga tidak ada tekanan dari jadwal kuliah”.

Sayembara tersebut mengangkat tema Universal Design for Living dengan penekanan pada sirkulasi dan kenyamanan gerak semua jenis pengguna, khususnya difabel. Alasan juri memberi nilai plus pada karya mereka sebab terdapat 7 keunggulan pada karya tersebut, yakni menciptakan ruang dan sirkulasi ramah difabel. Sirkulasi linier dan ruangan tanpa penghalang memudahkan difabel dalam beraktifitas.

Menurutnya, kerjasama tim dalam sebuah karya sangatlah penting. Oleh sebab itu pembagian kerja dan capaian kerja harus jelas sehingga permasalahan dapat teratasi dan saling menutupi kekurangan.

Ia juga mengatakan masing-masing anggota tim bertugas menangani empat sektor pekerjaan yaitu bagian Exterior (Ihsan, Junian, dan Fadhil), Interior (Salsabila dan Nurlita), Render (Ihsan dan Nurlita), dan Poster (Junia dan Salsabila).

“Penyatuan 5 orang yang memiliki banyak ide itu sangat sulit karena setiap orang mempunyai ide masing-masing. Rintangan yang paling berat adalah ketika detik-detik pengumpulan sebab penggunaan palet itu sangat fatal bagi sayembara interior sehingga kami harus mengganti seluruh cat dan render ulang. Untungnya kami diberi kesempatan untuk mengumpulkan tepat waktu”, pungkasnya. (ANR/ESP)

Salah satu bentuk perlindungan terhadap warga negara adalah perlindungan atas hak bebas dari ancaman dan kekerasan. Walaupun UUD 1945 telah menekankan hak ini sebagai salah satu hak konstitusional, disinyalir tidak setiap warga negara telah bebas dari kekerasan yang terjadi. Seperti halnya kekerasan fisik, psikis dan seksual. Saat ini, Rancangan Undang-Undang Penghapusan Kekerasan Seksual (RUU PKS) pun menjadi isu yang banyak diperbincangkan dan memunculkan polemik.

Read more

Perkembangan dunia bisnis tampak semakin diminati dan diperhitungkan. Hampir semua kalangan tertarik dengan dunia bisnis. Saat ini tidak sedikit dari kaum milenial telah memulai bisnis, seperti mahasiswa yang mempunyai sampingan dengan membuat usaha kecil. Namun demikian, dengan hadirnya Revolusi Industri 4.0 banyak tantangan yang harus dihadapi para pebisnis saat ini.

Menanggapi hal tersebut, Program Studi Ekonomi Islam, Fakultas Ilmu Agama Islam Universitas Islam Indonesia (FIAI UII) mengadakan Seminar dengan tema “Mencetak Pebisnis Muda Islam dalam Menghadapi Revolusi Industri 4.0”. Acara ini berlangsung di Gedung Kuliah Umum Prof. Dr. Sardjito Kampus Terpadu UII, Sabtu (16/3).

Read more

Dinas Pariwisata Kota Yogyakarta, melalui Paguyuban Dimas Diajeng Jogja menyelenggarakan seminar bertajuk Membangun Personal Branding dengan Kepribadian Positif pada Kamis (14/3) di Ruang Sidang Lantai 2, Gedung Kuliah Umum Sardjito, Universitas Islam Indonesia (UII). Kegiatan dibuka langsung oleh Sekertaris Dinas Pariwisata kota Yogyakarta Yetti Martanti., S.Sos., M.

Seminar menghadirkan dua pembicara yakni Dimas Novriandi., S.E., S.H., M.Hum. seorang digital bangking public relations, dan Hangga Fathana., M.A, yang merupakan dosen Hubungan Internasional, Fakultas Psikologi dan Ilmu Sosial Budaya, UII.

Read more

Kualitas pendidikan semakin meningkat dengan adanya program studi dan fasilitas yang berstandar internasional. Prodi Arsitektur UII merupakan salah satu prodi yang sudah terakreditasi internasional Korea Architectural Accrediting Board (KAAB) dan memiliki Program Internasional (IP).

Mempertegas komitmen tersebut, Prodi Arsitektur UII membuka dua ruang kelas baru Program Internasional. Peresmian dilakukan oleh Dekan Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan (FTSP), Miftahul Fauziah, S.T., M.T., Ph.D., pada Rabu (13/3), dilanjutkan dengan pemotongan tumpeng oleh Ketua Jurusan Arsitektur Noor Cholis Idham, S.T., M.Arch., Ph.D.

Read more