Untuk meningkatkan kualitas dan daya saing perguruan tinggi, Universitas Islam Indonesia (UII) sampai saat ini terus berusaha menjalin kerjasama dengan berbagai instansi. Dengan dilakukannya banyak kerjasama tersebut diharapkan bisa menjadikan UII sebagai perguruan tinggi yang punya eksistensi di kancah global.
Maka dari itu, UII pada tanggal 19 Februari lalu, menawarkan rekruitmen beasiswa UII ASEAN Scholarship (UAS) kepada Santichon Islamic School (SIS), Bangkok Thailand. Beasiswa ini mulai dibuka pada tahun ajaran 2018/2019. UII juga memberikan kesempatan bagi siswa-siswi SIS untuk mengikuti English Immersion Program yang berkolaborasi dengan CILACS UII.