Sehubungan dengan maraknya penipuan menggunakan telepon seluler dan short message service (SMS) mengatasnamakan pimpinan/ karyawan UII, dengan sasaran para mahasiswa, dengan modus untuk membayar SPP dan melunasi tanggungan SPP yang ada, serta menawarkan kesempatan kerja di seluruh Fakultas di UII.

Maka dengan ini dihimbau agar lebih berhati-hati dalam menyikapi dengan memverifikasi terlebih dahulu tentang kebenaran informasi yang didapat kepada pemegang otoritas baik universitas maupun fakultas.

Tahapan pemilihan calon Rektor Universitas Islam Indonesia (UII) periode 2018-2022 dalam rapat senat universitas secara resmi memutuskan tiga nama untuk diajukan ke Yayasan Badan Wakaf UII. Dari 156 jumlah keseluruhan anggota senat, sebanyak 134 orang anggota senat hadir mengikuti proses pemilihan melalui pemungutan suara dalam pelaksanaan rapat senat yang berlangsung di Gedung Kuliah Umum (GKU) Prof. Dr. Sardjito, MD., MPH, Kampus Terpadu UII, pada Rabu (21/3).

Read more

Demokrasi sejatinya dibuat untuk melindungi rakyat, bukan untuk melindungi kekuasaan itu sendiri. Walaupun Presiden tidak menandatangani Perubahan Undang-Undang Majelis Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (UU MD3) namun terhitung mulai tanggal 15 Maret 2018 perubahan UU MD3 tetap sah dan diundangkan. Dalam perubahan UU MD3 tersebut terdapat sedikitnya empat pasal yang menjadikan DPR sebagai lembaga yang cenderung anti kritik, bahkan sangat berpotensi memenjarakan mahasiswa maupun rakyat yang kritis terhadap DPR.

Hal itulah yang melatarbelakangi aksi Gerakan Aksi Solidaritas menolak revisi UU MD3. Aksi ini digelar pada Selasa (20/3) dimulai dari Parkiran Abu Bakar Ali, menuju DPRD Provinsi Yogyakarta, dan berakhir di titik 0 km Yogya. Setidaknya 1.000 mahasiswa dari 80 aliansi organisasi turut serta dalam aksi ini. Peserta aksi terlebih dahulu melakukan konsolidasi pada Senin (19/3) di Fakultas Hukum UII.

Read more

Sebagai upaya meningkatkan kontribusi di dunia akademik internasional, Program Doktor Hukum Islam UII meluncurkan jurnal ilmiah internasional. Jurnal bertajuk “Indonesian Journal of Interdisciplinary Islamic Studies (IJIIS)” ini telah menerbitkan edisi pertama pada September 2017. Untuk semakin memperkenalkan jurnal ini pada khalayak akademik, Program Doktor Hukum Islam UII akan melaunching IJIIS bersamaan dengan seminar nasional pada Sabtu (24/3/2018) mendatang.

Seminar bertajuk “Indonesian Islam: Changing Landscape. Fragmentation and Contestation” akan digelar di Kampus UII Demangan mulai pukul 08.00 WIB. Seminar akan menghadirkan sejumlah narasumber yaitu Prof. Dr. Faisal Ismail, MA, Prof. Dr. Amin Abdullah, MA, Dr. Zuly Qodir, MSI, Dr. Munirul Ikhwan, Lc.,MA, Drs. Suwarsono Muhammad, MA dan Prof. Dr. Abdul Karim, MA.,MA.

Read more

Lembaga negara pemilik kekuasaan kehakiman mendapat jaminan dari undang-undang untuk merdeka dan bebas dari pengaruh apapun. Hal tersebut merupakan pondasi dasar untuk menciptakan kekuasaan kehakiman yang bermartabat dan berintegritas sehingga muncul sebuah keadilan. Apabila dianalogikan dalam sebuah kerajaan maka peradilan adalah sebagai mahkota dan hakim adalah sebagai rajanya. Hal tersebut menggambarkan besarnya pengaruh peradilan dan hakim dalam suatu negara.

Topik tersebut tergambar dalam Seminar Nasional “Mewujudkan Lembaga Negara Pelaku Kekuasaan Kehakiman Yang Bermartabat dan Berintegritas”. Seminar yang diselenggarakan oleh Panitia Piala Muhammad Natsir (PMN 2018) Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) bekerjasama dengan Mahkamah Konstitusi (MK) itu berlangsung pada Senin (19/3) di Gedung Kuliah Umum (GKU) Prof. Sardjito UII.

Read more

Fakultas Hukum Universitas Islam Indonesia (UII) kembali menyelenggarakan Kompetisi Hukum UII Law Fair 2018 Piala Muhammad Natsir (PMN). Acara yang bertemakan “Mewujudkan Lembaga Negara Pelaku Kekuasaan Kehakiman yang Bermartabat dan Berintegritas” ini menggandeng Mahkamah Konstitusi (MK) dan Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) Republik Indonesia. Puluhan Perguruan Tinggi di Indonesia mendapatkan undangan untuk mengikuti kompetisi lomba debat, karya tulis ilmiah, seminar nasional, dan legal drafting.

Rangkaian acara ini berlangsung mulai tanggal 17 Maret 2018 sampai dengan 19 Maret 2018 yang dimulai dengan pembukaan dan seminar bertempat di Gedung Kuliah Umum (GKU). Acara pada hari kedua adalah kompetisi legal drafting, karya tulis ilmiah, dan debat hukum serta Gala Dinner di Hotel Cokro Kembang Yogyakarta. Terakhir pada hari ketiga adalah seminar dan pemutupan bersama LPSK serta pengumuman dan pemberian hadiah di Ball Room Royal Ambarukmo Yogyakarta.

Read more

Prestasi menggembirakan lagi-lagi diraih oleh Tim Mahasiswa Universitas Islam Indonesia (UII). Kali ini Tim Mahasiswa UII meraih juara 1 pada kategori Video Edukasi dalam acara Tanjungpura Medical Scientific Competition (TMSC). Acara yang bertemakan “Enhance Nations Awareness Oncology Disease For Decreasing The Prevalence Of Cancer In Indonesia” ini diselenggarakan oleh Medical Young Researchment and Scientist Association (MYRSA) Fakultas Kedokteran Universitas Tanjungpura Pontianak (FK UNTAN) pada tanggal 6-8 Maret 2018.

Ketiga mahasiswa yang tergabung di dalam satu tim tersebut terdiri dari, Naufal Abdurrahman (FK-PSSD 2016), Dzaki Adhi Wicaksana (FK-PSSD 2016), dan Muhammad Husam Dzulfiqar (FK-PSSD 2016). Setelah melalui berbagai proses seleksi karya yang dilakukan secara internal oleh pihak penyelenggara lalu dipilih 10 finalis dan selanjutnya para finalis tersebut harus mempresentasikan karyanya. Hasil akhir dinilai dari 3 komponen penilaian yakni 50% presentasi, 40% isi dari video, dan sisanya adalah jumlah like pada video yang diunggah di laman Youtube dengan link https://youtu.be/vXlSRrsrZoI.

Read more

Telah terjadi pergeseran keadilan dalam penegakan hukum pidana dari keadilan yang berorientasi kepada pelanggar kepada keadilan yang berorientasi kepada korban. Hal ini dianggap penting guna menuju terwujudnya keadilan yang seimbang. Untuk melindungi hak saksi dan pemenuhan hak korban maka munculah Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) melalui UU No 13 tahun 2006 yang kemudian diubah menjadi UU Nomor 31 Tahun 2014 tentang perlindungan saksi dan korban. Adanya lembaga LPSK dan perubahan UU merupakan bukti betapa urgensinya perlindungan saksi dan pemenuhan hak korban.

Read more

Bertempat di Gedung Kuliah Umum Prof. Dr. Sardjito. Universitas Islam Indonesia (UII) menyelenggarakan PILMAPRES (Pemilihan Mahasiswa Berprestasi) 2018 pada hari Kamis (15/03). Sembilan kandidat MAPRES (Mahasiswa Berprestasi) UII dari berbagai fakultas turut berkompetisi dalam ajang itu. Setelah melalui serangkaian seleksi, terpilih tiga mahasiswa berprestasi terbaik tingkat universitas antara lain peringkat 3 yaitu Asep Setiawan dari Akuntansi/FE 2015 dengan poin 77,52, peringkat 2 yaitu Nurul Hidayat dari Pendidikan Dokter/FK 2015 dengan poin 87,85, dan peringkat 1 yaitu Rafik Prabowo dari Pendidikan Dokter/FK 2015 dengan poin 97,45.

Read more

Dalam sebuah penelitian guna mengetahui efek suatu obat maupun efek dari suatu treatment, banyak instansi-instansi yang menggunakan hewan untuk dijadikan sebagai sarana uji coba. Penggunaan hewan sebagai uji coba harus mengikuti etika yang telah disepakati. Inilah yang mendorong organisasi Laboraturium Mahasiswa (LABMA) Universitas Islam Indonesia (UII) mengadakan acara workshop LABMA Little Lab dengan tema “Pelatihan Hewan Coba”. Acara workshop tersebut diselenggarakan di Laboratorium Farmakologi Lt.1, Gedung Laboratorium Fakultas Kedokteran UII pada Sabtu (17/3).

Read more