PKM UII Ajak Siswa Tuna Rungu dan Tuna Grahita Kenali Budaya Indonesia Lewat Game
Kelompok Program Kreativitas Mahasiswa Kewirausahaan jurusan Teknik Industri, Fakultas Teknologi Industri (FTI) UII yang terdiri dari Febri Wahyudi, Dwi Adi Purnama, Manzula Maulida Rahman, dan Alfiqra dengan dosen pembibing Vembri Noor Helia, S.T., M.T. berhasil menggerakan siswa siswi tuna rungu dan tuna grahita di SLB Negeri 1 Sleman dalam pelatihan pengolahan perca batik menjadi suatu karya yang bernilai jual.
Berasal dari permasalahan limbah yang semakin banyak salah satunya yaitu perca batik yang dapat dimanafaatkan menjadi produk lokal asli Indonesia dan belum adanya pengetahuan budaya melalui permainan edukatif, sehingga dapat dikembangkan suatu pembekalan ketrampilan berupa pengolahan daur ulang limbah perca batik dan pengenalan akan budaya Indonesia melalui suatu permainan edukatif yang menarik.
Kegiatan ini berhasil dilaksanakan dalam kurun waktu 3 bulan yang meliputi kegiatan pelatihan pengolahan peca batik menjadi bross dan accessories, pelatihan pengolahan perca batik menjadi tas cantik, pelatihan pengolahan perca batik menjadi taplak meja, pengenalan budaya Indonesia melalui permaianan LIBUDI (Monopoli Budaya Indonesia) dan UTRANG BUDI (Ular Tangga Budaya Indonesia).
Selain program pelatihan ketrampilan dan pengenalan budaya Indonesia, terdapat kunjungan ke Batik Giriloyo dimana anak-anak difabel dapat melihatdanmempraktekkansecaralangsung proses membatiktulis. Proses pembuatan karya seni yang ada disana dan juga hasil karya seni yang ada dengan tujuan untuk menumbuhkan inspirasi untuk berkarya dan mempunyai motivasi untuk menghasilkan sesuatu nilai dari bahan mentah. Selain itu, dengan adanya kunjungan ke kampung batik, anak-anak difabel mempunyai pengalaman khusus terhadap dunia seni dan berwirausaha.
Hasil yang dicapai dari program ini, siswa siswi tuna rungu dan tuna grahita memiliki bekal ketrampilan pembuatan karya dengan mengolah limbah perca batik, produk-produk hasil pelatihan ini diperjuabelikan di acara Expo Perancangan Sistem Industri Terpadu Teknik Industri UII dan terjualnya produk hasil karya anak SLB Negeri 1 Sleman. Adanya Badan usaha dalam kewirausahaan SLB Negeri 1 Sleman dalam membekali siswa siswi untuk berwirausaha setelah lulus dari pendidikan sekolah.